Infinix Note 60 Ultra Dobrak Pasar Hp! Berikan Desain Premium, Performa Ganas dan Baterai Jumbo
--
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID - Pasar smartphone akhir tahun 2025 ini makin panas, dan salah satu yang bikin heboh datang dari brand yang belakangan memang rajin meluncurkan produk agresif yakni Infinix.
Setelah sebelumnya menghadirkan GT30 Basic dan jajaran Hot Series, kini Infinix kembali bikin kejutan dengan seri terbaru mereka, Infinix Note 60 Ultra, yang siap menantang dominasi brand besar lain di segmen menengah-atas.
Melansir dari kanal YouTube Pan Channel, tak hanyaNote 60 Ultra, seri ini juga menghadirkan beberapa varian lain seperti Note 60 Basic, Note 60 Pro, hingga versi paling segar yakni Note 60 Edge dan Note 60 Ultra yang dilengkapi kode nama X6877.
Dari bocoran yang beredar, terutama lewat kanal teknologi dan leaker kenamaan, jelas terlihat kalau Infinix tidak setengah-setengah dalam meracik ponsel ini. Mari kita bahas satu per satu kenapa perangkat ini jadi pembicaraan hangat.
BACA JUGA:2 Hp Premiun namun Mana yang Lebih Unggul Antara Xiaomi 17 Pro Max Vs Samsung Galaxy S24 Ultra
Desain Ultra Premium, Mirip Flagship Kelas Atas
Kalau biasanya Infinix identik dengan desain simpel, kali ini mereka benar-benar naik kelas. Infinix Note 60 Ultra hadir dengan bodi tipis yang elegan, mengusung sertifikasi IP69 sehingga tahan air dan debu.
Modul kameranya tampil unik dengan gaya “kamera boba”, tiga lensa besar diatur dalam frame hitam berkilau yang memberi kesan mewah.
Yang paling menarik, ada layar kecil di bagian belakang yang bisa menampilkan jam maupun notifikasi, mirip fitur yang biasanya hanya ditemui di flagship mahal seperti iPhone 17 Pro maupun Xiaomi 17 Pro.
Secara keseluruhan, kesan premium sangat terasa, membuat Infinix terlihat berani menantang para pesaing kelas atas.
BACA JUGA:Xiaomi 17 Pro Max Vs Huawei Pura 80 Ultra, 2 HP Istimewa Terbaik di Kelasnya, Ini Perbandingannya
Layar Lengkung dengan Kualitas Tinggi
Sektor layar jadi daya tarik berikutnya. Infinix membekali Note 60 Ultra dengan panel OLED curved 6,78 inci beresolusi tinggi, refresh rate 144Hz, dan tingkat kecerahan puncak mencapai 4.500 nits. Ditambah perlindungan Gorilla Glass 7i, layar ini jelas tangguh sekaligus indah.
Warna yang dihasilkan tajam dan akurat berkat cakupan 100% DCI-P3.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


