Iklan RBTV

Intip Bocoran HP Infinix Note 60 Pro, Bakal Rilis di Indonesia dengan Layar 3D Curved AMOLED?

Intip Bocoran HP Infinix Note 60 Pro, Bakal Rilis di Indonesia dengan Layar 3D Curved AMOLED?

Spesifikasi dan harga Hp Infinix Note 60 Pro yang bakal segera rilis.--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID - Sebagai salah satu perusahaan smartphone paling banyak diminati masayarakat, tidak heran jika Infinix selalu meluncurkan seri terbaru mereka setiap musimnya.

Seperti baru-baru ini Infinix dikabarkan bakal segera meluncurkan Infinix Note 60 Pro di Indonesia setelah ponsel itu muncul dalam basis data platform sertifikasi SDPPI Indonesia, yang mengungkapkan nama dan nomor model finalnya.

Infinix Note 60 Pro digadang-gadangkan bakal menjadi ponsel kelas menengah atas yang diproduksi oleh Infinix Mobility merek ponsel asal Hong Kong dibawah Transsion Holdings.

BACA JUGA:Tahun Baru HP Baru, Cek Update Harga HP Samsung Hari Ini

Menariknya, HP ini dirancang untuk menawarkan performa yang tinggi, layar visual yang tajam, serta kamera andal. HP ini sudah tercatat dalam basis data SDPPI dengan nomor model X6878.

Belum terlalu banyak bocoran spesifikasi HP ini. Sebab, jadwal peluncurannya di Indonesia sendiri pun masih belum diumumkan secara pasti. Namun, sejumlah kabar mencuat kalau ponsel itu dijadwalkan rilis pada 2026 mendatang. 

Sementara ini, melansir dari Gizmochina, beberapa spesifikasi yang ditawarkan dari Infinix Note 60 Pro yang mana telah mencuat melalui basis data Geekbench. Daftar tersebut mengungkapkan bahwa Infinix Note 60 Pro akan menjadi ponsel pintar pertama perusahaan yang menggunakan chip Snapdragon.

BACA JUGA:HP Realme 16 Pro Bawa Fitur Kamera 200MP Teknologi LumaColor IMAGE

 Daftar tersebut mengungkapkan jika Note 60 Pro akan menggunakan chip Snapdragon 7s Gen 4 yang diperkenalkan pada bulan Agustus tahun 2025 ini dan menjadi salah satu chipset yang paling bertenaga saat ini.

Berdasarkan bocorannya, jika dilihat dari body, Infinix Note 60 Pro dikabarkan hadir dengan layar 3D Curved AMOLED yang berukuran 6,78 inci, dengan resolusinya yang mencapai 1,5K dan refresh rate 144Hz. 

Pada bagian kameranya, Infinix Note 60 Pro diperkirakan bakal memiliki kamera utama 50MP - 108 MP.

Tak hanya layar dan kamera yang kian terdepan. Namun dari data tersebut juga mengungkapkan bahwa Note 60 Pro akan memiliki RAM 8GB dan Android 16. 

BACA JUGA:Review Spesifikasi Infinix Note Edge, HP Murah Layar Tipis Melengkung

Lantas bagaimana dengan baterainya? Ya, tentu saja HP ini akan hadir beserta baterai yang mempuni dengan kapasitas cukup besar yang mencapai 5.500 mah.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: