Punya 3 Fitur Mewah, Simulasi Angsuran Mitsubishi Destinator Ultimate Premium
Mitsubishi Destinator Ultimate Premium--
NASIONAL, RBTV.DISWAY.ID – Mitsubishi Destinator adalah kendaraan tangguh khas SUV yang dipadukan dengan kenyamanan MPV.
Mitsubishi Destinator Ultimate Premium merupakan varian tertinggi dari SUV keluarga Mitsubishi yang menawarkan kemewahan ekstra.
BACA JUGA:Ini Alasan Kuat Kenapa Yai Mim Ditahan Polresta Malang
Tentunya, harganya paling mahal dibandingkan seluruh varian Destinator. Mobil ini dibanderol Rp 510 juta.
Ada tiga fitur tambahan yang disematkan dalam mobil ini, berupa hands-free power tailgate, power seat adjuster, serta dynamic sound Yamaha Premium yang terdiri dari 8 speaker.
Bagaimana tidak menarik perhatian, Destinator Ultimate Premium dibekali dengan forward collision mitigation system, adaptive cruise control, blind spot warning with lane change assist, automatic high beam, rear cross traffic alert, automatic head light and front rain sensor wiper, multi around monitor, active yaw control, airbag di depan, samping, serta jendela. Dan tentu kuncinya juga sudah keyless.
BACA JUGA:Tak Tahan Lagi, Vie Shantie Khan Akhirnya Buka Suara Usai Diisukan Jadi Istri Baru Gubernur Aceh
Untuk sektor mesin, Destinator memakai jantung 1.5L MIVEC Turbo Engine dengan tenaga yang keluar 163 PS (120 kW) dan torsi 250 Nm. Tenaga itu disalurkan melalui transmisi CVT.
Akan tetapi, sebelum melakukan pembelian secara kredit, penting untuk mengetahui berapa uang muka (DP) dan cicilan bulanan agar tidak memberatkan kondisi keuangan.
Maka dari itu, sebelum mengambil keputusan disarankan untuk melakukan simulasi cicilan bulanannya.
Dengan perhitungan anggaran yang tepat, maka kamu bisa menjaga keseimbangan keuangan keluarga sekaligus menghindari potensi gagal bayar.
BACA JUGA:Tanda-tanda Kiamat Sugra, Peringatan Menjelang Hari Akhir Makin Dekat?
Simulasi Angsuran Mitsubishi Destinator Ultimate Premium
Destinator Ultimate Premium menjadi varian tertinggi dengan tambahan tiga fitur utama, yakni Hands-free Power Tailgate, Power Seat Adjuster, dan Dynamic Sound YAMAHA Premium.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


