Iklan RBTV

Begini Perhitungan Keuntungan Tanam 100 Cabe Rawit, Cocok untuk Pendapatan Sampingan

Begini Perhitungan Keuntungan Tanam 100 Cabe Rawit, Cocok untuk Pendapatan Sampingan

Cukup tanam 100 bibit cabe rawit, sudah bisa mendatangkan pendapatan sampingan.--

NASIONAL, RBTVDISWAY.ID – Anda memiliki halaman rumah? Atau ada lahan yang tidak tergarap di sekitar rumah, Anda bisa memanfaatkannya untuk bercocok tanam.

Ada banyak pilihan tanaman yang cocok di halaman rumah. Meski lahan tidak begitu luas, namun jika dimanfaatkan, bisa mendatangkan pemasukan sampingan.

Salah satunya Anda bisa menanam cabe rawit. Tidak perlu banyak, apalagi luas lahannya terbatas, Anda bisa memulai dengan menanam 100 bibit cabe rawit. Berapa keuntungan yang bakal Anda dapatkan? Cek penjelasannya berikut. 

Tanaman cabe rawit merupakan salah satu komoditas yang sangat diminati di pasar Indonesia, baik untuk konsumsi rumah tangga hingga industri kuliner.  

Bagi Anda yang ingin menanam cabe rawit dalam jumlah kecil namun menguntungkan, menanam 100 pohon bisa menjadi pilihan yang ideal.

Keuntungan Menanam Cabe Rawit

Cabe rawit memiliki permintaan yang terus meningkat. Dalam beberapa tahun terakhir, harga cabe rawit di pasar cenderung fluktuatif, namun tetap memiliki daya tarik yang tinggi, terutama saat musim kemarau atau menjelang hari besar seperti Idul Fitri. 

Karenanya, menanam cabe rawit dapat memberikan keuntungan yang lumayan, meskipun dengan skala kecil.

BACA JUGA:Update Harga Emas Galeri24 di Pegadaian, Hari Ini Naik Jadi Segini

Persiapan Tanam Cabe Rawit 100 Pohon

Sebelum memulai, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan. Berikut adalah langkah-langkah yang harus diperhatikan dalam analisa tanam cabe rawit 100 pohon:

1. Pemilihan Lokasi Tanam

Cabe rawit membutuhkan sinar matahari yang cukup, sehingga lokasi yang terang dan terbuka adalah pilihan terbaik. Pastikan tanah memiliki drainase yang baik agar air tidak tergenang.

2. Pemilihan Bibit

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: