Punya Duit Rp 1 Jutaan, Ini Rekomendasi HP Tecno Terbaru yang Bisa Kamu Beli
Rekomendasi HP Tecno Terbaru--
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID - Pesatnya perkembangan teknologi, membuat smartphone dengan harga satu jutaan semakin menawarkan spesifikasi dan fitur yang luar biasa.
Bukan lagi sekadar perangkat komunikasi, smartphone dalam rentang harga ini kini mampu memenuhi berbagai kebutuhan, mulai dari fotografi, gaming, hingga produktivitas. Slaah satunya adalah pabrikan Tecno.
BACA JUGA:Gerakan Pangan Murah Polres Kepahiang, 13 Ton Beras SPHP di 5 Titik Habis Dibeli Masyarakat
Tecno bukan sekadar ponsel biasa, namun adalah perpaduan sempurna antara performa tangguh, desain menawan, dan fitur-fitur canggih, namun tetap dengan harga yang ramah di kantong.
Dengan segala bocoran dan rumor yang beredar, Tecno menghadirkan Tecno Spark Go 2 yang akan menjanjikan pengalaman yang lebih dari sekadar memuaskan, tanpa perlu menguras dompet.
Dengan begitu banyak pilihan di pasar, menemukan HP Tecno yang tepat bisa menjadi tantangan. Kabar baiknya, artikel ini akan memberikan kamu rekomendasi hp dengan harga satu jutaan saja.
BACA JUGA:Selain Pantai Panjang, Ini Beberapa Pantai di Indonesia yang Sudah Dipenuhi Keindahan Pohon Kelapa
Hanya Rp 1 Jutaan, Tecno Terbaru
Melnasir dari kanal YouTube Irfan Sodikin, berikut ini adalah keunggulan yang ditawarkan dari Tecno Spark Go 2.
Tecno jadi salah satu penyumbang HP kelas murah yang cukup menarik di pasar Indonesia. Salah satu produk yang ditawarkan adalah Tecno Spark Go 2.
Menawarkan harga di Rp 1 jutaan, Tecno Spark Go 2 menawarkan beberapa kemampuan yang cukup menarik. Tecno Spark Go 2 memiliki dukungan refresh rate 120 Hz. Angka ini jarang sekali ditemukan karena biasanya hanya mentok di 90 Hz saja.
Selain itu, Tecno Spark Go 2 juga memiliki speaker tambahan yang terintegrasi dengan earpiece. Stereo speaker tersebut menggunakan tuning-an dari DTS untuk menghasilkan suara yang jernih dan berkualitas. Ini jelas sebuah prestasi yang sulit disaingi kompetitor.
BACA JUGA:Gerakan Pangan Murah Polres Kepahiang, 13 Ton Beras SPHP di 5 Titik Habis Dibeli Masyarakat
Beralih ke performa, Tecno Spark Go 2 menggunakan chipset UNISOC T7250. Chipset ini sudah cukup baik buat kebutuhan sehari-hari, bahkan main beberapa game dengan setelan yang disesuaikan.
Untuk arsitekturnya, UNISOC T7250 dibangun dengan fabrikasi 12 nm dengan delapan inti CPU. Terdiri dari dua inti ARM Cortex-A75 (1,8 GHz) untuk tugas-tugas berat dan enam inti ARM Cortex-A55 (1,6 GHz) untuk efisiensinya. Untuk kartu pengolah grafisnya, UNISOC T7250 ini mengandalkan Mali G57 MC2.
Kapasitas baterai pada Tecno Spark Go 2 adalah 5.000 mAh. HP ini memiliki daya tahan baterai memadai yang tak hanya didukung oleh baterai besar saja. Beberapa sektor lain juga ikut andil seperti layarnya yang beresolusi HD+ saja, chipset yang hemat daya, dan tergantung pemakaiannya.
BACA JUGA:BRI Regional Office Palembang Serahkan Bantuan untuk Masjid KH Ahmad Qori Nuri
Satu hal yang cukup menarik dari Tecno Spark Go 2 ini adalah masih tersedianya slot microSD. Hal ini jadi angin segar mengingat kapasitas memori yang ditawarkan memang cukup kecil.
RAM yang dibawanya hanya 3 GB dengan internal 64 GB. Sahabat Camkoha bisa memperluas kapasitas memorinya jika butuh ruang yang lebih luas.
Bagaimana? Berminat membawa pulang HP satu ini? Semoga informasi ini bermanfaat, ya!
BACA JUGA:Daftar HP Infinix Terbaik di Agustus 2025, Harga Murah tapi Spek Dewa
Putri Nurhidayati
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


