Review ASUS ROG Strix G15 Advantage Edition: Laptop Gaming Serba AMD yang Bikin Nvidia Ketar-ketir

Senin 13-10-2025,07:47 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Purnama Sakti

Laptop ini juga dibekali sistem pendingin ROG Intelligent Cooling yang menggunakan liquid metal bukan hanya di CPU, tapi juga GPU! Efeknya, suhu bisa tetap stabil bahkan saat kamu main game berat. 

Kipas Arc Flow dengan bilah super tipis dari bahan liquid-crystal polymer memastikan aliran udara lancar tapi tetap senyap.

ASUS juga menambahkan fitur CoolZone di area keyboard, menjaga kenyamanan tangan meski sesi gaming berlangsung berjam-jam. 

Buat gamer sejati, fitur ini benar-benar penyelamat di tengah panasnya pertempuran virtual.

BACA JUGA:Laptop Baru Soulmate X Harga Rp 2 Jutaan untuk Tugas Sekolah dan Kuliah dari Advan

Audio Premium Dolby Atmos

Bicara soal suara, ROG Strix G15 Advantage Edition memanjakan telinga dengan speaker Smart Amp berteknologi Dolby Atmos. Hasilnya? Suara terasa lebih hidup dan luas, seperti datang dari segala arah.

Fitur Two-Way AI Noise-Cancellation juga jadi nilai tambah besar. Teknologi ini mampu menyaring suara bising, baik dari mikrofon kamu maupun dari lawan bicara. Jadi, komunikasi dalam game tetap jernih meski kamu main di tempat ramai.

Performa Buas Serba AMD

Sekarang kita masuk ke jantung performanya. ASUS benar-benar serius dengan kolaborasi bersama AMD. 

Laptop ini mengandalkan CPU Ryzen 9 5900HX (8 core, 16 thread) yang dipasangkan dengan GPU Radeon RX 6800M (12GB GDDR6).

Perpaduan ini menghasilkan performa luar biasa untuk game AAA modern, editing video, maupun multitasking berat. 

Arsitektur RDNA 2 pada GPU memberikan grafis yang realistis dan efisien, sementara arsitektur Zen 3 pada CPU memastikan efisiensi daya tetap tinggi.

teknologi SmartShift dan Smart Access Memory memungkinkan CPU dan GPU saling berbagi daya sesuai kebutuhan, sehingga performa selalu optimal. Ditambah RAM DDR4 16GB dual-channel dan SSD NVMe 1TB, laptop ini jelas siap untuk segala tantangan.

BACA JUGA:Canggih! Lenovo ThinkBook Flip & Yoga Solar, Laptop yang Bisa Isi Daya Pakai Panel Surya

Daya Tahan dan Ketangguhan

Kategori :