Karomah Dzuaib bin Kulaib, Kebal Api Karena Keteguhan Imannya Terhadap Ajaran Rasulullah

Sabtu 24-06-2023,20:50 WIB
Reporter : Tim

 

Akhirnya, Dzuaib pun benar-benar dihukum oleh Aswad dengan cara dilemparkan ke dalam api yang sedang menyala-nyala dan disaksikan Aswad dan para pengikutnya.

 

Anehnya, begitu ia dilempar, tubuhnya sama sekali tak terbakar.

 

Nabi menceritakan kejadian itu kepada sahabat-sahabatnya.

 

Lalu Umar berkata, "Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan salah seorang dari umat kita seperti al-khalil Nabi Ibrahim.

 

Diceritakan dalam versi lain bahwa ada salah seorang penduduk Khaulan masuk Islam, lalu kaumnya menginginkan agar ia menjadi kafir kembali.

 

Maka, ia dilemparkan ke dalam api, tapi anehnya api itu tak mampu membakarnya kecuali anggota tubuh yang tidak terkena air wudhu.

 

Suatu hari, ia mendatangi Abu Bakar dan berkata, "Abu Bakar, mintakanlah ampun kepadaku."

 

Namun Abu Bakar menjawabnya, "Engkau lebih berhak daripada aku, karena engkau pernah dilemparkan ke dalam api, tetapi api tak dapat membakarmu."

Kategori :