BENGKULU TENGAH, RBTVCAMKOHA.COM - Sebanyak 944 kursi SMA Negeri dan SMK Negeri di Bengkulu Tengah, diketahui tidak terisi dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:Rumah di Sungai Rupat Terbakar, Api Berasal dari Bagian Plafon
Rincian kuota yang tidak terisi , yakni 396 kursi tingkat SMA Negeri, dan 548 kursi di tingkat SMK Negeri.
Walau cukup banyak kursi yang tidak terisi, aktifitas belajar siswa baru tidak berpengaruh, baik ditingkat SMA dan SMK di Bengkulu Tengah.
BACA JUGA:Sempat Terkendala Anggaran, Dinas Sosial Bengkulu Tengah Tetap Upayakan Pembangunan TMP
Secara total kuota SMA Negeri di Bengkulu Tengah terisi sebanyak 73 persen, sedangkan untuk tingkat SMK Negeri terisi sebanyak 71 persen.
Sekolah yang cukup banyak alami kekosongan kursi, yakni SMA Negeri 6 di desa Air Sebakul sebanyak 100 kursi tak terisi. Sedangkan untuk tingkat SMK Negeri di SMK Negeri 4, yakni sebanyak 142 kursi yang terisi siswa baru.
BACA JUGA:Turun, Kemiskinan Bengkulu di Angka 14,04 Persen
Berikut total kuota terisi di SMA dan SMK, yakni:
1. SMA Negeri:
- Kuota total : 1.454 kursi
-Tidak terisi : 396 kursi
2. SMK Negeri:
- Kuota total : 774 kursi