Rumah Mantan Kepala Desa dan Tetangganya Terbakar

Senin 14-08-2023,18:14 WIB
Reporter : Nico Relius
Editor : Aliantoro

KEPAHIANG,RBTVCAMKOHA.COM - Api kembali mengamuk dan menghebohkan warga desa Pungguk Beringang Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang, meluluh lantakan dua unit  rumah yakni milik Tarmizi dan Hamdan warga desa tersebut. 

 

 

Api pertama kali diketahui warga yang melihat kepulan asap dari atap rumah milik Tarmizi disertai api, yang dengan cepat membumbung tinggi sehingga dengan cepat menghabiskan material rumah permanen serta merambat dirumah milik Hamdan, yang merupakan mantan Kepala Desa Pungguk Beringang, tepat di sebelah rumah Tarmizi. 

 

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Tengah Bagikan 1.140 Seragam Sekolah Gratis

 

Melihat amukan api yang semakin membesar, warga langsung menghubungi pemadam kebakaran yang langsung menerjunkan kekuatan penuh untuk melakukan pemadaman. 

 

Kanit Pidum Satreskrim Polres Kepahiang, Ipda Fredo Ramous mengatakan membantu personel damkar dan masyarakat pihaknya turut menerjunkan personel untuk melakukan pemadaman api yang dengan cepat berkobar dan telah menghabiskan dua unit rumah. 

 

BACA JUGA:Pinjam Uang di Shopee hingga Rp 12 Juta, Pengguna Baru juga Bisa

 

Dan dari hasil olah TKP yang dilakukan tim Identifikasi Satreskrim Polres Kepahiang, diduga kuat karena hubungan pendek arus listrik mengingat ada bekar kabel di amper meter yang terbakar dari rumah saudara Tarmizi yang kemudian memantik api yang dengan cepat menjalar ke bagian rumah. 

Kategori :