Jelang Nataru, Harga Sembako Merangkak Naik

Sabtu 01-01-2022,00:00 WIB
Reporter : afandi
Editor : afandi

RbtvCamkoha - Sejumlah kebutuhan pokok menjelang Natal dan tahun baru mulai merangkak naik di pasaran di Kabupaten Seluma.

Beberapa kebutuhan pokok yang mulai merangkak naik di pasaran diantaranya beras, telur, dan ayam potong.

Dalam rapat koordinasi dengan Mendagri seluruh Provinsi di Indonesia mengenai pengendalian inflasi daerah, Asisten II Setkab Seluma Almidian Saleh mengatakan Provinsi Bengkulu mengalami penurunan angka inflasi, dari 5,79 persen menjadi 5,41 persen, dan Provinsi Bengkulu berada ditingkat inflasi ke 11 terendah se-Indonesia.

\"Dari hasil rapat koordinasi dengan Mendagri tadi, kita terendah angka inflasinya berada di peringkat 11 terendah di Indonesia\", terang Almidian Saleh.

Lanjutnya, sejauh ini upaya yang dilakukan Pemkab Seluma sudah dilakukan melalui sejumlah OPD, meliputi Disperindagkop dengan mengadakan operasi pasar murah di 6 kecamatan, Dinas Ketahanan Pangan memberi bantuan bibit sayuran, Dinas Pertanian memanfaatkan lahan pekarangan, Dinas perikanan pemberian pembibitan ikan dan Dinas PMD menyarankan seluruh desa menggunakan 20 persen dari dana desa untuk program pemanfaatan lahan pekarangan.

SAKSIKAN SELENGKAPNYA DI LAPORAN DAERAH RBTV

(Hari Adiyono)

Tags :
Kategori :

Terkait