Rumah di Kaur Terbakar, Penghuni Luka Sekujur Tubuh

Selasa 27-12-2022,00:08 WIB
Reporter : Febrianto Romadhon
Editor : Septi Fitriani

KAUR, RBTV.COM - Senin malam (26/12), salah satu rumah warga desa Sukarami 1 Kecamatan Kelam Tengah mengalami kebakaran hebat yang menyebabkan penghuni rumah menderita luka bakar.

BACA JUGA:74 Desa dan Kelurahan di Lebong Siap-Siap Disanksi Karena Ini...

Kejadian sekira pukul 9 malam. Penyebab kebakaran berasal dari api kayu bakar yang sedang digunakan untuk memasak air.

Singkatnya, api membesar dan menjalar ke seluruh rumah. 

BACA JUGA:Masih Ada PR, 2 Perkara Lagi Diselidiki Kejari Mukomuko

Api yang kian membesar membuat warga setempat keluar dan berbondong memadamkan api.

Kebakaran baru berhasil dipadamkan setelah petugas kebakaran tiba dan membutuhkan 1 jam akhirnya api berhasil dipadamkan. 

Akibat kebakaran itu, penghuni rumah Taher (80) warga Desa Sukarami 1 mengalami luka bakar disekujur tubuhnya.

BACA JUGA:Anak Dengar Ayah Teriak, Rupanya..

Korban masih dapat diselamatkan masyarakat dan dibawa ke Puskesmas Tanjung Kemuning lalu dirujuk ke RSUD Kaur.

Peristiwa kebakaran yang menyebabkan kerugian hingga puluhan juta rupiah ini dibenarkan Camat Kelam Tengah Aruan Syamsu.

"Kejadian sekira jam setengah 10 malam tadi. abis ghuma sebuah (habis rumah satu)," tandasnya. (Febrianto Romadhon) 

BACA JUGA:Ratusan Juta, Ini Rincian Bantuan Kemensos RI

Kategori :