10 HP OPPO dengan RAM 12 GB Terbaru November 2023

Kamis 16-11-2023,03:27 WIB
Reporter : Tim Liputan
Editor : Agus Faizar

Dengan harganya tersebut, HP ini menawarkan RAM LPDDR5 berkapasitas hingga 12 GB. Sedangkan untuk memori internalnya menggunakan UFS 3.1 berkapasitas 256 GB. Meski tidak dibekali slot untuk microSD, kapasitas tersebut sudah cukup untuk menghasilkan kinerja optimal.

BACA JUGA:5 HP Ini Punya Spesifikasi Canggih Wajar, Harga Jualnya Belasan Juta Rupiah

Sementara untuk performanya, OPPO Reno10 Pro+ 5G mengandalkan chipset dari Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Plus Gen 1. Perpaduan chipset dengan kapasitas memorinya ini menghasilkan performa yang lebih optimal. HP ini bisa memainkan berbagai game favorit Anda dengan lancar tanpa ada hambatan.

Tidak hanya itu, OPPO menganggap lancar saja belum cukup untuk memuaskan para penggunanya. Maka dari itu, OPPO Reno10 Pro+ 5G dibekali ketahanan baterai yang sudah sangat baik. Kapasitas baterainya mencapai 4700 mAh yang bisa tahan seharian. Kemudian terdapat dukungan dari fitur pengisian daya cepat hingga 100 W untuk mempersingkat proses pengisian dayanya.

BACA JUGA:HP rcanggih dan Terbaik di Dunia, 3 Teratas Punya Harga Puluhan Juta

3. OPPO Reno10 Pro 5G

Jika Anda mencari HP OPPO dengan kapasitas memori luas dengan kemampuan merata di segala sektor, OPPO Reno10 Pro 5G bisa jadi pilihan yang tepat. Kapasitas memori RAM yang dimilikinya mencapai 12 GB berjenis LPDDR4x. Sedangkan untuk memori internalnya mencapai 256 GB berjenis UFS 2.2.

Jika diperhatikan, OPPO Reno10 Pro 5G memiliki kapasitas memori yang sama dengan model "Pro+". Namun, HP ini dijual dengan harga yang sedikit murah yaitu Rp7,9 jutaan saja. Hal ini tentu saja cukup menarik untuk Anda yang memiliki budget lebih terbatas. Apalagi performa yang dihasilkan tidak jauh berbeda dengan mengandalkan chipset Snapdragon 778G.

BACA JUGA:Rekomendasi 10 HP Canggih dan Murah Untuk Conten Creator

Ketahanan baterai yang ditawarkannya juga sudah cukup baik dengan kapasitas 4600 mAh. Meski hanya didukung oleh fitur pengisian daya cepat 80 W, proses pengisiannya tidak akan jauh berbeda mengingat kapasitas baterainya yang sedikit lebih kecil.

Selain itu, OPPO Reno10 Pro 5G juga dibekali kemampuan kamera kelas atas yang sangat menarik. HP ini memiliki konfigurasi kamera lengkap dengan kemampuan fotografi dan videografi unggul. Anda tidak usah ragu untuk mengabadikan momen terbaik Anda, lantaran HP ini memiliki memori lega untuk menyimpan banyak berkas termasuk foto dan video.

BACA JUGA:10 Rekomendasi HP Spesifikasi Gaming Terbaik Harga 2 Jutaan

4. OPPO K11

OPPO K11 merupakan salah satu OPPO K series terbaru pada tahun 2023. Varian RAM 12 GB dibanderol dengan harga Rp2,2 jutaan untuk versi 256 GB, dan Rp2,6 jutaan untuk varian 512 GB.

Kategori :