Melatih Konsentrasi Pada Anak, Coba Ajak Bermain Teka Teki Sudoku

Kamis 30-11-2023,21:17 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Sudoku adalah permainan teka-teki yang menggunakan logika ketika ingin menempatkan angka.  Nama sudoku sendiri adalah bentuk akronim dari bahasa Jepang, yaitu Suuji wa dokushin ni kagiru yang memiliki arti setiap angkanya harus tunggal. Oleh karena itu, sebelum mengetahui cara bermain sudoku yang benar dan tepat, maka diperlukan juga untuk mengetahui aturan penting dalam permainan sudoku.

BACA JUGA:Tingkatkan Sistem Motorik Anak, 8 Kegiatan Ini Dianjurkan Buat Bunda Coba Dirumah

Cara bermain sudoku memungkinkan seseorang untuk mengisikan angka 1 sampai 9 pada kotak-kotak 9×9, yang biasanya terdiri dari 9 blok 3x3 tanpa ada angka yang berulang. Meskipun tergolong sulit, namun tetap digemari oleh semua kalangan baik tua maupun muda.  Permainan sudoku sering kali dianggap rumit. Padahal jika sudah mengetahu cara bermain sudoku dengan benar, akan merasakan keseruannya.

Sudoku adalah teka-teki berbasis logika. Permainan ini memiliki desain yang sederhana serta aturan yang sangat mudah, sehingga menjadikannya salah satu game puzzle paling populer baik itu bagi orang dewasa bahkan sampai anak- anak.

Cara bermain sudoku tidak hanya dipraktikkan untuk orang dewasa saja, tetapi juga anak-anak. Maka dari itu, sudoku bisa menjadi permainan yang tepat menghabiskan waktu dirumah bersama anak. Anak-anak yang bermain sudoku terbukti memiliki nilai di sekolah yang lebih tinggi daripada anak-anak yang tidak bermain sudoku. Untuk anak- anak, permainan seperti ini tentu dapat meningkatkan daya ingat serta konsentrasi yanng cukup kuat.

BACA JUGA:3 Pekerjaan Ini Cocok Bagi yang Dominan Otak Kanan, Salah satunya Psikolog

Hal ini karena sudoku berpartisipasi dalam tantangan memecahkan masalah sehingga membantu anak-anak biasanya lebih unggul dalam pelajaran matematika, logika, serta keterampilan untuk berpikir kritis.

Teka-teki dalam permainan sudoku tersedia dalam beberapa tingkat kesulitan, dari yang paaling sulit hingga paling mudah dimainkan. Sehingga anak-anak dapat ikut memainkan permainan peregangan otak ini. Sekarang sudoku sudah bisa dimainkan manual dengan menggunakan kertas atau bahkan dengan apliksi game melalui Smartphone,

Mendengar kata sudoku, tentu identik dengan bahasa Jepang. Padahal, permainan sudoku berasal dari Swiss. Permainan ini diciptakan oleh Leonhard Euler pada tahun 1783.  Dilansir dari laman Sudoku Essentials, Ia mengembangkan gagasan tentang cara mengatur angka sehingga satu angka hanya muncul satu kali di setiap baris atau kolom.

Cara bermain sudoku bertujuan mengasah otak secara ringan, serta bisa mengisi waktu luang dengan permainan angka berbagai jenis. Selain permainan sudoku yang identik penggabungan angka, tersedia juga jenis lain yang menggunakan kata-kata, sehingga saat semua kotaknya terisi nampak sebuah kata yang utuh.

BACA JUGA:Jika Otak Kiri Lebih Dominan, Berikut Pekerjaan yang Cocok untuk Anda

Tak banyak orang tahu bahwa bermain sudoku berperan penting dalam perkembangan otak, emosional, dan meningkatkan sistem strategi dari anak.

Berikut beberapa manfaat dari bermain sudoku untuk anak- anak :

1. Meningkatkan Keterampilan Memecahkan Masalah

Teka-teki merupakan masalah yang menuntut untuk menemukan jawabannya dalam waktu yang terbatas. Seseorang perlu terlibat dalam pemikiran logis dan menerapkan trial and error untuk menemukan solusi yang paling relevan.

Kategori :