Muka Berjerawat Tapi Takut Dengan Bahan Kimia? 10 Jenis Bumbu Dapur Ini Bisa Jadi Obat Alami Atasi Jerawat

Selasa 05-12-2023,22:27 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

Cara menggunakan kunyit untuk mengatasi jerawat adalah dengan mencampurkannya bersama susu hingga bentuknya berubah menjadi seperti pasta, kemudian oleskan di area jerawat pada wajah.

4. Madu

Madu telah digunakan untuk mengobati kondisi kulit selama ribuan tahun. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat membantu membersihkan kotoran dari pori-pori yang tersumbat. Cara penggunaannya, teteskan madu pada kapas, lalu gosokkan secara perlahan ke jerawat. Biarkan selama 10 hingga 15 menit, kemudian bilas sampai bersih.

BACA JUGA:Ada 6 Hal Penyebab Batuk yang Wajib Dihindari, Cegah Dengan Obat Herbal dokter Zaidul Akbar

5. Minyak Kelapa

Dipercaya memiliki sifat antiinflamasi dan antibakteri yang cukup kuat. Minyak kelapa memiliki khasiat untuk mengatasi jerawat pada kulit wajah. Minyak kelapa mampu menenangkan dan mudah menembus ke dalam kulit, membunuh kuman dan bakteri, menetralkan peradangan, dan membantu mengatasi jerawat.

Cara terbaik menggunakan minyak kelapa adalah dengan mencampurkannya dengan minyak alami lain, salah satunya adalah minyak jojoba. Campuran madu, jus lidah buaya, dan minyak kelapa dalam takaran yang sama juga dapat mengatasi masalah jerawat pada kulit.

6. Mentimun

Mentimun juga memiliki sifat antioksidan dan mampu melawan kuman penyebab jerawat. Mentimun dapat diaplikasikan secara langsung atau dijadikan masker wajah dengan campuran bahan lain, seperti tomat, madu, dan lidah buaya.

Mengonsumsi jus mentimun segar juga terbukti dapat membantu mengeluarkan racun dan mempercantik kulit. 

BACA JUGA:Jangan Terlalu Sering Pakai Obat Kimia, Berikut Resep Obat Herbal untuk Atasi Sakit Gigi Ala dr. Zaidul Akbar

7. Tomat

Kandungan vitamin A dan C pada tomat membantu menghilangkan jerawat. Cukup dengan satu buah tomat, potong menjadi dua bagian. Kemudian, oleskan ke seluruh permukaan kulit wajah, lalu diamkan selama 20-30 menit. Setelah itu bilas hingga bersih.

8. Teh Hijau

Teh hijau kaya akan antioksidan yang dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit, sehingga bisa menghilangkan jerawat. Teh hijau dapat membantu membersihkan beberapa kotoran dan limbah yang menumpuk di luka jerawat terbuka. Caranya, oleskan air rebusan teh hijau dengan kapas lalu diamkan sejenak selama 10 menit, kemudian bilas dengan air bersih.

BACA JUGA:Obat Alami Ala Dr Zaidul Akbar, Asam Urat Bisa Sembuh Dengan Konsumsi Jahe Dan Pare

Kategori :