Laptop ASUS Vivobook pro 16X OLED Katanya Cocok untuk Konten Kreator, Fitur Apa yang Jadi Andalannya?

Selasa 12-12-2023,18:43 WIB
Reporter : Khaidir Aruf
Editor : Agus Faizar

 Laptop Untuk Para Design Grafis dan Konten Kreator di 2024, Intip Spesifikasinya

 

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Asus baru-baru ini merilis varian Vivobook Pro barunya.  Asus Vivobook Pro 16X OLED memiliki dimensi 36.05 x 25.90 x 1.89cm dengan berat 1.95 kg. Selain itu, Asus juga memberikan dua pilihan warna pada laptop ini yaitu Comet Grey dan Cool Silver.

BACA JUGA:Laptop Gaming Acer Nitro V16 , Mampukah Bersaing dengan ROG Strix Scar 16 & 18

Laptop seri Vivobook dari Asus terkenal karena spesifikasi layar dengan panel yang tinggi.Oleh karena itu, tidak jarang laptop dari seri Vivobook menjadi salah satu laptop yang sering digunakan untuk keperluan konten kreator. Kali ini Asus juga membekali layar dengan spesifikasi yang tinggi pada Asus Vivobook Pro 16X OLED.

Asus membekali layar pada Vivobook Pro 16X OLED dengan spesifikasi yang sangat tinggi. Dengan layar seluas 16 inch, 4K (3840 x 2400) OLED, 16:10 aspect ratio, 0.2ms response time, 550nits peak brightness, 100% DCI-P3 color gamut, 86 Screen-to-body ratio, membuat layar dari Asus Vivobook Pro 16X OLED sangat cocok untuk menunjang keperluan konten kreator.

BACA JUGA:Serupa Tapi Tak Sama, Infinix Hot 40 Pro Meluncur di Pasaran, Bedanya dengan Infinix Hot 40 dan Hot 40i?

Dengan color gamut yang mencapai 100% DCI-P3 layar laptop ini akan memiliki warna yang sangat mirip dengan warna objek aslinya. Selain itu, berkat layar 4K 16 inch yang dibawakan Asus, Laptop ini juga memiliki tampilan yang luas dan tajam.

Oleh karena itu, tidak heran jika Asus menyebut Asus Vivobook Pro 16X OLED sebagai laptop untuk konten kreator. Asus Vivobook Pro 16X OLED memiliki kapasitas baterai yang tinggi namun juga tipis, Asus menyematkan baterai 96WHrs, 6-cell Li-ion dengan charger 120W.

BACA JUGA:Bukan Cuma HP, di Perhelatan Galaxy Unpacked 2023, Samsung Perkenalkan Laptop Seri Galaxy Book3 Ultra, Pro 360

Dengan kapasitas baterai yang besar serta daya charger yang tinggi, laptop ini dapat mengkonsumsi daya dengan irit dan diisi kembali dengan cepat. Asus Vivobook Pro 16X OLED datang dengan processor dari Intel gen 11 yaitu Intel Core i7-11370H.Processor yang satu ini memiliki 4 Cores dan 8 Thread dengan Max turbo boost hingga 4.8 GHz.

Dengan Processor yang tinggi serta jumlah core yang banyak, performa dari laptop ini akan sangat cocok digunakan untuk keperluan berat seperti editing video dan keperluan konten kreator yang membutuhkan performa laptop yang tinggi.

BACA JUGA:Stres Laptop Lemot, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Selain itu, konsumsi daya dari Intel Core i7-11370H juga termasuk rendah dengan TDP 35W. Tentu saja berkat TDP yang rendah ini, baterai dari Asus Vivobook Pro 16X OLED akan sangat irit untuk digunakan. Konfigurasi RAM dari Asus Vivobook Pro 16X OLED adalah 16GB Dual channel on board.

RAM dari laptop ini sudah terpasang 16GB dan tidak tersedia opsi upgrade. Hal ini dapat dimaklumi karena Asus Vivobook Pro 16X OLED adalah laptop tipis dengan performa tinggi.Jadi tidak heran jika Asus menanamkan RAM On board pada laptop ini.

Kategori :