NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Dalam situasi darurat, terkadang kita tidak dapat menghindari kemungkinan terjebak di dalam mobil yang terkunci, misalnya saat kecelakaan, terjebak atau saat kendaraan terendam air. Dalam keadaan seperti ini, penting untuk anda mengetahui cara memecahkan kaca mobil dengan aman.
Dalam artikel ini kami akan memberikan panduan tentang langkah-langkah yang harus diikuti dalam situasi-situasi darurat tersebut.
1. Jangan Memecahkan Kaca Depan
Ketika dalam keadaan darurat, jangan memecahkan Kaca depan. meskipun kaca depan merupakan kaca terluas yang bisa dijadikan jalur evakuasi. Namun, kaca depan merupakan kaca bermodel laminated yang sangat sulit dipecahkan. Bahkan, ketika pecah, kaca ini tidak akan langsung terbuka. Jadi, hal ini hampir mustahil untuk memecahkan kaca depan jika anda tidak mempunyai peralatan yang memadai.
Jika anda terjebak anda dapat memecahkan kaca mobil bagian lainnya seperti bagian samping ataupun bagian belakang, Namun, jika ada orang lain yang terjebak di dalam mobil, anda dapat memecahkan kaca yang paling jauh dari mereka. Di pojok kaca jendela mobil biasanya terdapat informasi tentang jenis kaca yang digunakan pada kaca jendela yang ada di mobil anda. Kaca mobil bagian samping dan belakang pada umumnya menggunakan kaca temperlite. Umumnya pada mobil yang mengalami kecelakaan, memecahkan kaca mobil bagian samping atau bagian belakang akan memberikan akses keluar yang lebih aman dan cepat bagi korban kecelakaan untuk keluar dari dalam mobil.
BACA JUGA:Daripada Keluar Uang Banyak, Begini Cara Merawat AC Mobil agar Tetap Awet
2. Gunakan Benda Berujung Kecil Atau Runcing
Cara pertama yang dapat anda lakukan untuk memecahkan adalah menggunakan benda berujung kecil. Kaca berjenis tempered glass biasanya sulit untuk dipecahkan oleh benda besar yang tumpul seperti tangan atau bahkan palu. Namun anda tidak perlu khawatir, karena kaca jenis tersebut bisa dipecahkan dengan objek yang ujungnya kecil atau runcing, seperti pemecah kaca di bus pariwisata.
Jika anda terjebak didalam mobil dan tidak memiliki benda tersebut, anda bisa menggantikan dengan benda berujung kecil atau tajam. Anda bisa menggunakan Headrest pada jok mobil anda. Fungsi utama dari headrest pada jok mobil digunakan sebagai sandaran kepala, untuk menghindari cidera leher pengemudi atau penumpang saat terjadi benturan dari belakang. Headrest ini juga bisa anda gunakan untuk memecahkan kaca mobil dalam situasi darurat.
Headrest ini dapat dilepas dengan menekan tombol kecil yang ada pada dudukan jok mobil, dan besi penyangga dari headrest ini bisa berfungsi sebagai alat pemecah kaca saat terjadi keadaan darurat. Untuk menggunakan besi ini, Anda dapat menyelipkannya ke sela-sela pojok kanan antara kaca dan rangka pintu di mobil, hingga tersisa setengah bagian besi. Setelah masuk, tekan kepala headrest dengaan sekuat tenaga agar kaca retak.
BACA JUGA:Tidak Perlu Panik Pintu Mobil Terkunci dari Dalam, Ini Ada Cara Mudah Membukanya
Cara menghindari kemungkinan kecelakaan
Untuk mencegah terjadi hal hal yang tidak di inginkan anda dapat melakukan beberapa hal sebagai berikut.
1. Lakukan Pengecekan