Awal Tahun Harga Emas Antam Cenderung Naik

Senin 23-01-2023,09:17 WIB
Reporter : Muhammad Joviter
Editor : Septi Fitriani

 

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Emas murni aneka tambang (Antam) merupakan salah satu brand logam mulia yang dipasarkan PT Pegadaian. Harga emas terpantau cenderung mengalami kenaikan sejak pekan pertama Januari 2023.

BACA JUGA:Air Sungai Bengkulu Naik, Akses Jalan di Bentiring Terhambat

 

 

 

Pimpinan Cabang Pegadaian Bengkulu , Yasrizal mengatakan emas merupakan barang investasi yang banyak dicari masyarakat untuk simpanan jangka panjang. Bahkan emas juga mendominasi 70 persen barang yang digadai masyarakat.

 

 

 

“Saat harga emas mengalami kenaikan tren penjualan emas juga mengalami peningkatan. Hal ini dikarenakan harga beli kembali (buy back) dari toko atau penjualnya ikut naik ,” kata Yasrizal .

 

BACA JUGA:Liburan Imlek di Kota Curup, Syakila Hotel Jadi Referensi Terbaik

 

Tren pegadaian emas dan barang di awal tahun masih terbilang normal. Transaksi akan melonjak saat momen tertentu seperti jelang ramadhan dan lebaran. Dua momen ini kebanyakan masyarakat membutuhkan dana tambahan dengan cepat.

 

Muhammad Joviter

 

 

 

 

Kategori :