BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Tak sampai 24 jam setelah penemuan mayat di Jalan Durian Kelurahan Bumi Ayu Kecamatan Selebar Kota Bengkulu Jum'at sore kemarin, Sabtu siang (16/12) kembali ditemukan mayat.
Di Kelurahan Padang Serai Kecamatan Kampung Melayu Sabtu siang sekitar pukul 11.30 WIB, ditemukan mayat seorang laki-laki.
Diketahui, sosok mayat laki-laki ini bernama Aan Junaidi (64) yang merupakan warga Padang Serai, Kecamatan Kampung Melayu.
BACA JUGA:9 Cara Membersihkan RAM Laptop agar Performa Tetap Maksimal dan Pekerjaan Lancar
Saat ditemukan warga, jasad Aan Junaidi mengambang di sungai dengan mengenakan jaket berwarna merah.
Lurah Padang Serai, Nanang Kosim mengatakan jasad Aan pertama kali ditemukan nelayan yang sedang mencari ikan.
"Menurut informasi korban ditemukan pertama kali oleh nelayan yang menggunakan sampan," ungkap lurah Kampung Melayu, Nanang Kosim.
Selain itu ada informasi lain yang menyebutkan jika keberadaan Aan Junaidi tidak diketahui sejak Jum'at kemarin (15/12). Saat pagi harinya sekitar pukul 09.00 WIB, Aan masih sempat bertemu dengan tetangga korban.
"Korban terakhir bertemu dengan warga sekitar jam 9 pagi Jum'at kemarin. Saat itu korban mengatakan ingin pergi Sholat Jum'at," lanjutnya Nanang.
Karena sudah tidak pulang hingga larut malam, lantas pihak keluarga sempat melakukan pencarian, namun tidak ditemukan.
BACA JUGA:5 Cara Memilih Hp RAM Besar dengan Harga Murah, Minimal Harganya Rp 2 Jutaan
"Tadi sekitar jam 11 korban ditemukan nelayan yang sedang mencari ikan," terangnya.
Sementara itu, pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi, karena dianggap peristiwa ini merupakan kecelakaan. Selanjutnya, korban akan dimakamkan di TPU Padang Serai.