NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Untuk bisa melakukan proses editing video dengan lancar, dibutuhkan laptop dengan spesifikasi tinggi dan ini 5 pilihan laptop untuk editing video di bawah Rp10 juta yang bisa jadi referensi buat kamu.
BACA JUGA:Inilah 8 Aplikasi Kredit HP Tanpa DP Online, Cicilan Ringan dan Syarat Mudah Cukup KTP Saja
Mulai dari kapasistas memori besar, graphic card yang bagus, hingga resolusi layar tinggi agar bisa memberikan akurasi warna yang tepat.
Di zaman sekarang pun banyak orang berbondong-bondong membuat akun YouTube, kemudian memproduksi konten video yang menarik berupa vlog jalan-jalan sampai vlog makan-makan.
BACA JUGA:Harga Terjangkau, Ini Biaya Membersihkan Karang Gigi di Rumah Sakit Ummi Bengkulu
Tentunya semua aktivitas tersebut membutuhkan perangkat komputer atau laptop yang digunakan untuk mengedit video hasil rekaman. Berikut 5 pilihan laptop untuk editing video di bawah Rp10 juta:
1. ASUS VivoBook Pro 14 OLED
Rekomendasi pertama ada ASUS VivoBook Pro 14 OLED. Memang ini keluaran lama, tapi performanya tetap bagus.
Ditambah lagi, harganya pun cenderung akan lebih murah dibandingkan dengan Asus keluaran terbaru. ASUS VivoBook Pro 14 OLED memiliki prosesor AMD, tepatnya AMD Ryzen 7 5800H dengan grafis AMD Radeon.
BACA JUGA:Mimpi Buang Air Besar, Apakah Pertanda Baik atau Buruk? Simak di Sini Artinya
Layarnya memiliki resolusi 2800 90Hz dengan OLED display. RAM-nya yang sebesar 16GB pun cukup untuk menjalankan berbagai software editing video dengan lancar.
Memiliki kapasitas memori 512 GB, ASUS VivoBook Pro 14 OLED ini adalah laptop untuk editing video yang harganya di bawah Rp10 juta. Kamu bisa mendapatkan laptop ini dengan harga mulai dari Rp9 juta.
BACA JUGA:Rekomendasi Laptop ASUS untuk Mahasiswa Harga di Bawah Rp 5 Juta, Spesifikasi Dipastikan Mumpuni
2. Apple MacBook Pro 16 M2 Pro
Citra Apple MacBook sudah terlanjur melekat sebagai laptop pekerja. Entah itu pekerjaan ringan seperti mengolah dokumen atau pekerjaan serius seperti membuat desain grafis dan mengedit video.