Redmi 9C Ponsel Entry-Level dengan Spesifikasi Gahar dan Diklaim

Rabu 17-01-2024,08:31 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Xiaomi telah meluncurkan ponsel entry-level terbarunya ke Indonesia, yakni Redmi 9C. Smartphone ini hadir dengan membawa fitur unggulan berupa baterai yang berkapasitas 5.000 mAh. Redmi 9C Ponsel Entry-Level dengan spesifikasi gahar dan diklaim  "Jagoannya Kamera Kece".

BACA JUGA:Unveiling the Hidden Gems, Must-Visit Tourist Destinations in North Sumatra

Dengan kapasitas tersebut, Redmi 9C diklaim dapat bertahan 10 jam ketika digunakan untuk bermain game, 32 jam saat menelpon dan 167 jam saat mendengarkan musik.  Redmi 9C diklaim sebagai smartphone "Jagoannya Kamera Kece" karena dilengkapi dengan tiga kamera utama. Kamera tersebut mencakup resolusi 13MP sebagai kamera utama yang didukung dengan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI), kamera makro 2MP dan depth sensor 2MP.

BACA JUGA:Hp Redmi 12C Harga Murah Desain Tampilan Mahal, Bagaimana dengan Spesifikasinya?

Untuk spesifikasi, Redmi 9C memiliki layar IPS seluas 6,53 inci yang sudah mendukung resolusi HD Plus. Di bagian atasnya, terdapat lubang punch hole berbentuk seperti tetesan air tempat menampung kamera selfie 5 MP. 

BACA JUGA: Spesifikasi All New Honda Sonic 2024 Bangkit dengan Desain Futuristik dan Performa Mesin 6 Percepatan

Di punggung Redmi 9C terdapat tiga buah kamera yang tersusun di dalam sebuah modul berbentuk persegi, lengkap dengan LED flash. Ketiga kamera itu terdiri dari kamera utama 13 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth sensor 2 MP. 

Di sektor jeroan, Redmi 9C dibekali dengan System-on-Chip (SoC) Helio G35. SoC tersebut juga didukung dengan teknologi HyperEngine terbaru yang disebut bisa memberikan pengalaman bermain game yang lancar. 

BACA JUGA:Review Xiaomi Redmi Note 12 Dibekali Chipset Snapdragon 4 Gen 1, Harganya Dibanderol Rp 1 jutaan

Redmi 9C tersedia dalam dua varian RAM dan storage, masing-masing 3 GB/32 GB serta 4 GB/64 GB. Jika dirasa kurang, pengguna dapat memperluas kapasitas penyimpanan menggunakan slot microSD yang tersedia. Slot microSD ini terpisah dari slot Dual SIM. Fitur lain di Redmi 9C mencakup pemindai sidik jari konvensional di bagian punggung, sistem operasi Android 10, serta lapisan antarmuka MIUI 12 khas Xiaomi. 

BACA JUGA:Penampakan Evolusi Yamaha Mio 155 2024 Terbaru, Plus 7 Tips Merawat Matic Kesayanganmu

Di Indonesia, Redmi 9C tersedia dalam tiga varian warna, yakni Midnight Grey, Sunrise Orange, dan Twilight Blue. 

Spesifikasi Xiaomi Redmi 9C:

  • Layar: IPS 6,53 inci HD Plus (1.600 x 720 piksel, 20:9 aspect ratio, IPS LCD 
  • System-on-Chip: MediaTek Helio G35 
  • CPU dan GPU: CPU: octa-core 2.3GHz, GPU: PowerVR GE8320 
  • RAM: 3 GB / 4 GB 
  • Internal Storage: 32 GB / 64 GB 
  • Kartu SIM dan MicroSD: Dual SIM (Nano) + MicroSD 
  • Kamera Depan: 5 MP (f/2.2) 
  • Kamera Belakang: Kamera utama 13 MP (wide, f/2.2), Kamera makro 2 MP (f/2.4), Kamera depth sensor 2 MP (f/2.4) 
  • Sistem Operasi: Android 10, MIUI 12 
  • Baterai: 5.000 mAh, charging 10 Watt 
  • Konektivitas Micro USB, jack audio 3.55 mm, Bluetooth 5.0, fingerprint scanner (di punggung) 
  • Warna Midnight Grey, Sunrise Orange, dan Twilight Blue 

BACA JUGA: Tampilan dan Desain Memikat All New Honda Scoopy 2024, Fiturnya Cocok Buat Kaum Hawa

Tak hanya dari sisi spesifikasi performa, desain Redmi 9C juga dirancang untuk anak muda dan orang yang berjiwa muda. Secara teknis, case Redmi 9C didesain anti-slip sehingga nyaman dalam genggaman.  Selain itu, smartphone ini juga dilapisi dengan teknologi P2i yang membuat perangkat tahan dari tetesan hujan. Xiaomi Indonesia mengklaim smartphone ini dibekali dengan segel karet serta port anti-korosi. 

Kategori :