Segini Besaran Maksimal Pinjaman KUR BCA 2024 Tanpa Jaminan, Cicilannya Rp 1 Jutaan

Selasa 30-01-2024,10:39 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Septi Fitriani

Perhitungan Suku Bunga KUR BCA 2024

Untuk perhitungan suku bunga pinjaman KUR BCA 2024 yaitu hanya 6-9 persen efektif per tahun. 

Perhitungan bunga 6 persen efektif per tahun untuk pengajuan pertama. Sedangkan untuk pengajuan pinjaman kedua kalinya bunga akan naik 1 persen dan menjadi 7 persen, sedangkan peminjam yang ketiga kali maka bunga menjadi 8 persen. 

Serta besaran bunga 9 persen per tahun diberikan kepada nasabah yang keempat kali mengajukan KUR. 

Agunan KUR BCA 2024

Berikut adalah agunan yang berlaku di KUR BCA 2024, yakni:’

- Tanah Kosong/Tanah Sawah/Tanah Bangunan

- Kios

- Apartemen

- Kendaraan Bermotor

- Persediaan Barang (agunan tambahan)

- Mesin (aguanan tambahan)

Cara Pengajuan KUR BCA 2024

Nasabah bisa mengajukan pengajuan dengan datang langsung ke kantor BCA terdekat dan membawa semua dokumen atau berkas. 

Perlu diketahui, selain mengajukan pinjaman KUR BCA 2024 lewat kantor BCA terdekat juga bisa melalui online.

Sebagai catatan, pengajuan online tidak dapat diajukan dengan limit pinjaman di bawah Rp 100 juta.

Kategori :