KUR Mandiri 2024 Tanpa Jaminan, Segini Angsuran Pinjaman Rp 50 Juta, Proses Cair Cepat

Selasa 27-02-2024,19:13 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Agus Faizar

Sesuai dengan peraturan pemerintah, penyaluran KUR tidak dikenakan agunan atau jaminan terhadap penerima Rp 100 juta ke bawah. 

Hal itu berdasarkan aturan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Permenko) Nomor 2 Tahun 2023 tentang Perubahan Atas Peraturan Menko Bidang Perekonomian Nomor 1 Tahun 2022 tentang Pedoman Pelaksanaan KUR.

Maka dari itu, penyalur KUR atau bank dilarang memintakan agunan kepada penerima KUR Rp 100 juta ke bawah.

BACA JUGA:Cara Pinjam Uang di BRImo, Pinjaman Rp 10 Juta Angsuran hanya Rp 200 Ribuan

Segini Angsuran Pinjaman Rp 50 Juta

Besaran angsuran KUR Mandiri 2024 pinjaman Rp 50 juta cukup bervariasi, nasabah juga bisa memilih jangka waktu pengembalian pinjaman hingga 36 bulan atau 3 tahun.

Berikut simulasi angsuran KUR Mandiri 2024 untuk pinjaman Rp 50 juta, yakni:

- Angsuran 12 bulan : Rp 4.303.321 per bulan 

- Angsuran 24 bulan : Rp 2.216.031 per bulan 

- Angsuran 36 bulan : Rp 1.521.097 per bulan 

- Angsuran 48 bulan : Rp 1.174.251 per bulan 

- Angsuran 60 bulan : Rp 966.640 per bulan 

Jadi, proses pencairan KUR Mandiri bisa cepat jika semua syarat sudah terpenuhi.

BACA JUGA:Syarat Terbaru Pengajuan KUR Mandiri 2024, Pinjaman Rp 20 Juta Cicilan Rp 300 Ribuan

Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi calon kreditur sebelum mengajukan pinjaman Rp 50 juta KUR Mandiri 2024 yaitu:

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah
  3. Usia calon debitur penempatan TKI dimungkinkan berusia minimal 18 tahun, akan tetapi harus menyerahkan surat pernyataan calon debitur dan surat izin dari orang tua/wali untuk bekerja di luar negeri.
  4. Pelaku usaha yang dapat menerima fasilitas KUR yaitu memiliki usaha produktif yang layak.
  5. Dapat sedang menerima kredit/pembiayaan yaitu KUR pada penyalur yang sama, Kredit Kepemilikan Rumah, Kredit/Leasing Kendaraan Bermotor, Kartu Kredit, Kredit dengan Jaminan Surat Keputusan Pensiun, dan Resi Gudang dengan kolektibilitas Lancar.
  6. Calon debitur masih memiliki baki debet kredit/pembiayaan produktif dan kredit/pembiayaan program di luar KUR, diperlukan surat keterangan lunas/roya dengan lampiran cetakan rekening dari pemberi kredit/pembiayaan sebelumnya.
  7. Membawa dokumen seperti KTP, Kartu Keluarga, Foto copy Surat Nikah (bagi yang sudah menikah) dan surat izin usaha (SHU)

BACA JUGA:Cara Pinjam Uang di BCA Mobile, Pinjaman Rp 11 Juta Cicilannya Ramah Dikantong, Ini Syarat Pengajuannya

Kategori :