BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Suka cita menyambut hari kemenangan setelah melaksanakan ibadah puasa lebih kurang sebulan penuh, disambut riang gembira oleh masyarakat kota Bengkulu di segala penjuru.
Salah satunya yang juga sangat antusias adalah anak-anak di keluarahan Bajak Kota bengkulu, yang tergabung dalam anggota Remaja Islam Mesjid Baiturrahim. Ba’da Isya menggelar Karnaval Akbar Gema Takbir, yang dikemas dengan pawai obor mengitari mesjid.
BACA JUGA:Meriah Malam Takbiran, Warga Pasar Bengkulu Sambut 1 Syawal dengan Pukulan Dhol
Sepanjang jalan ratusan anak- anak riang gembira berjalan membawa obor, dengan terus mengemudangkan takbir. Kemudian diakhiri dengan atraksi pemukulan Beduk yang disertai gemba takbir dan atraksi permainan obor dari anak-anak.
Sekretaris Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Masjid Baiturrahim kelurahan Bajak, Aulia Rahman menyampaikan kegiatan ini merupakan agenda tahunan dalam rangka menyambut suka cita perayaan idul fitri 1445 Hijirah.
BACA JUGA:Begal Karyawati Indomaret, Residivis Kasus Curat Ditangkap Opsnal Macan Cempaka
Kegiatan yang dikemas dengan pawai obor ini diikuti sebanyak 250 orang anak, tergabung dalam TPQ dan Risma dengan menanamkan ras cinta kepada masjid dan rasullullah.
“ Allahmdulillah telah terselenggaranya kegiatan tahunan kita, yakni karnaval akbar gema takbir dalam rangka suka cita sambut kemengan sekaligus sebagai tradisi yang dikenalkan kepada anak-anak” ujar Sekretaris BKM Masjid Baiturrahim, Auliq Rahma (9/4).
BACA JUGA:Operasi Amole, 103 Personel Brimob Polda Bengkulu Dilepas Ke Papua untuk Pengamanan PT. Freeport
Sementara itu, Sekretaris Risma Masjid Baiturrahim Maura Restu Kayla Anandri, berharap kegiatan ini menjadi salah satu ajang memperkuat kebersamaan antar sesama, bekerja sama serta meningkatkan rasa toleransi.
Kemudian para anak-anak melanjutkan membersihkan masjid, untuk persiapan sholat Ied pada esok hari (10/4)