Gapai Kebebasan Finansial Lewat Kredit Emas di Shopee, Begini Keuntungan Sekaligus Syaratnya

Rabu 01-05-2024,19:55 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

Itu sebabnya, kamu harus tahu cara investasi emas di Shopee agar bisa investasi emas secara online.

BACA JUGA:PayLater Mandiri 2024 Bisa Kredit Sampai Rp 20 Juta Bunga Cuma 1,5 Persen, Ikuti Cara Aktivasinya

Keuntungan Investasi Emas di Shopee

Ada banyak keuntungan yang bisa didapat jika kamu mengetahui cara investasi emas di Shopee. Karena Shopee memberikan banyak keunggulan dan kemudahan yang tidak akan ditemukan di tempat lain.

Simak penjelasannya di bawah ini:

1. Proses Investasi Praktis

Kamu tidak perlu datang ke gerai fisik untuk registrasi, cukup menggunakan smartphone kamu bisa investasi emas di Shopee. 

Pergerakan harga emas juga bisa kamu lihat secara langsung di layar smartphone. Semua transaksi dan informasi cara investasi emas di Shopee yang kamu butuhkan bisa diakses lewat smartphone sehingga lebih praktis.

BACA JUGA:Butuh Dana Mendesak? Ini Tabel Angsuran Pinjaman BCA Jaminan BPKB Motor, Usia Maksimal 60 Tahun

2. Bisa Investasi Emas dengan Modal Rp500

Fitur terbaik yang hanya bisa ditemukan pada investasi emas Shopee adalah minimum deposit yang sangat terjangkau sebesar Rp500. 

Fitur ini memudahkan setiap orang yang ingin berinvestasi, namun masih memiliki modal yang terbatas. Kini kamu bisa segera belajar investasi sedini mungkin dengan risiko kecil dengan cara investasi emas di Shopee.

BACA JUGA:Ini 5 Rekomendasi Aplikasi PayLater yang Berikan Bunga Nol Persen, Silakan Pilih

3. Investasi Emas di Shopee Aman

Berbeda dengan investasi emas fisik, kamu tidak perlu khawatir emas yang dimiliki hilang. Selain itu, kemurnian emas yang disediakan juga terjamin 24 karat sehingga kamu tidak perlu khawatir ditipu. 

Hal ini bisa didapatkan karena hasil kerjasama antara Shopee dan PT Pegadaian yang telah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Tags :
Kategori :

Terkait