Pesugihan Gunung Kemukus Paling Terkenal di Jawa, Ada Ritual Unik yang Diyakini Bisa Bikin Kaya

Selasa 07-05-2024,21:35 WIB
Reporter : Tianzi Agustin
Editor : Septi Widiyarti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMPesugihan Gunung Kemukus paling terkenal di Jawa, ada ritual unik yang diyakini bisa bikin kaya.

 

Pesugihan adalah serangkaian mitos atau ritual yang dipercaya bisa digunakan untuk memperoleh kekayaan secara instan melalui jalan pintas.

Biasanya dengan bantuan entitas atau makhluk gaib. Saat melakukan ritual pesugihan, pelaku pesugihan biasanya membuat perjanjian dengan makhluk gaib.

BACA JUGA:Indonesia Punya Harta Karun Emas Hitam Melimpah Sejak, Ini 7 Perusahaan Tambang Raksasa Penggarapnya

Pesugihan sudah lama menjadi bagian dari kultur yang berkembang di masyarakat Jawa. Keinginan untuk mencapai kesuksesan atau kekayaan dalam waktu singkat ditambah kepercayaan yang kuat terhadap hal berbau klenik membuat konsep pesugihan mengakar kuat.

Gunung Kemukus, yang terletak di Sragen, Jawa Tengah, merupakan salah satu dari sejumlah lokasi pesugihan terkenal di Indonesia.

Tempat ini telah menjadi sorotan utama dalam praktik pesugihan dan ritual mistis yang unik. Ritual di Gunung Kemukus diharuskan menjalani hubungan dengan lawan jenis yang bukan pasangannya selama periode tertentu, umumnya selama satu minggu berturut-turut.

BACA JUGA:Cadangan Harta Karun di Dompu Capai 1,38 Juta Ton Emas, Ini 5 Perusahaan Tambang yang Mengelolahnya

Praktik ini diyakini membuka jalur untuk mendapatkan kekayaan melalui cara yang dianggap tabu atau terlarang oleh norma agama atau moral.

Asal-usul ritual ini dapat ditelusuri kembali ke kisah legendaris tentang Pangeran Samudro dari Kerajaan Majapahit yang melarikan diri bersama dengan Nyai Ontrowulan, selir ayahnya. Dalam cerita ini, Pohon

Dewandaru dianggap sebagai objek keramat yang memiliki kekuatan mistis.
Oleh karena itu, ritual di Gunung Kemukus bertujuan untuk mendapatkan daun Dewandaru sebagai jimat yang diyakini dapat membawa keberuntungan dan kekayaan kepada mereka yang mengikutinya.

BACA JUGA:Ajak Keluarga Liburan ke Lembang, Ini Rekomendasi Tempat Wisata dan Hotel Murah Namun Nyaman

Banyak jalan menuju kaya raya. Meskipun demikian, agar mendapatkan keberkahan, kaya raya bisa dicapai tanpa melakukan pesugihan atau pun sihir. Bagi sebagian orang, menjadi kaya raya adalah tujuan hidup mereka.

Meskipun uang mungkin memang bukan prioritas terbesar. Hanya saja, untuk menjalani hidup yang nyaman tentu membutuhkan banyak uang.

Untuk menjadi orang yang kaya raya tentunya tidak bisa hanya dengan bermimpi saja. Diperlukan ketekunan, kerja keras, dan komitmen untuk bisa meraih kekayaaan yang diidam-idamkan.

Kategori :