7 Tambang Emas Terbesar di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia!

Kamis 11-07-2024,09:30 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Purnama Sakti

Lalu, untuk posisi ke-7 dalam daftar tambang emas terbesar di dunia yakni berada di Australia, Cadia East.
Sistem tambang ini terdiri dari Tambang Gua Panel Bawah Tanah Cadia East serta Tambang Bawah Tanah Ridgeway, dan memiliki produksi tahunan rata-rata sekitar 823 ribu ons.

BACA JUGA:Pinjaman Online Bank BRI 2024, Cairkan Uang Tunai Rp 25 Juta dari Rumah Tanpa Jaminan

Informasi Tambahan

Berikut lima provinsi penghasil ‘harta karun’ di Indonesia:

1. Kalimantan Timur

Provinsi dengan Ibu Kota Samarinda ini digadang-gadang menjadi salah satu provinsi dengan sumber daya alam yang berlimpah.

Kalimantan Timur memang mempunyai sumber daya alam minyak yang banyak. Salah satu kota di Kalimantan Timur, yaitu Balikpapan bahkan mempunyai julukan “Kota Minyak”.

Kapasitas produksi minyak dari provinsi terluas kedua di Indonesia ini dapat mencapai lebih dari 134 ribu barel per hari. Jumlah ini termasuk 60 ribu barel minyak mentah dan 74 ribu barel minyak kondensat.

Selain minyak, Kalimantan Timur juga kaya akan sumber daya pertambangan dan kehutanan, khususnya gas alam dan baru bara. Ditambah lagi, sejumlah daerah seperti Balikpapan dan Bontang mengembangkan kawasan industri demi mempercepat pertumbuhan perekonomian.

Kabupaten di Kalimantan Timur juga mulai membuka lahan untuk dibuat perkebunan seperti kelapa sawit.

BACA JUGA:Pinjaman Online Resmi Bank Mandiri, Bisa Cairkan Pinjaman Tunai Sampai Rp 100 Juta Tanpa Ribet

2. Papua

Meski terletak jauh di daerah Timur Indonesia, Papua tentu masuk ke dalam daftar sebagai provinsi penghasil ‘harta karun’ Indonesia. Tersimpan banyak sekali mineral dan tambang yang sangat berharga.

Bahan tambang yang ada di Papua salah satunya adalah emas. Provinsi ini sudah dikenal sejak dulu sebagai daerah penghasil emas terbesar di Tanah Air. Berdasarkan

Booklet Tambang Emas Perak 2020 dari Kementerian ESDM, jumlah cadangan bijih emas terbesar di Indonesia ada di Provinsi Papua, yaitu sebanyak 52%.

BACA JUGA:Naik Rp 4 Juta, Segini Harga Terbaru Fortuner 4X2 Tahun 2024

Kategori :