Pasangan Dempo-Bang Ken Siapkan 213.099 Dukungan untuk Perbaikan Verifikasi Faktual

Jumat 12-07-2024,21:33 WIB
Reporter : Siska Harliana
Editor : Purnama Sakti

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pasangan Dempo Xler dan Ahmad Kanedi menyiapkan 213.099 dukungan KTP, sebagai pengganti pada verifikasi faktual kedua.

Liaison Officer (LO) Pasangan Bakal Calon Gubernur Bengkulu Miftahul Jazim yakin, pasangan Dempo-Bang Ken lolos.

"Kita sangat optimis tahapan verfak (verifikasi faktual) bisa lolos. Baik tahap pertama maupun kedua," terang Miftahul.

BACA JUGA:Dua Warga Bengkulu Utara Ditembak di Perkebunan PT Agricinal, Begini Kronologinya

Miftahul menjelaskan, 213.099 dukungan KTP pengganti itu memang telah disiapkan sejak lama. Sebab, dukungan KTP yang diberikan pada pendaftaran pertama, tidak semua KTP diberikan. 

Mengingat, dalam proses verifikasi itu pasti ditemukan ada yang belum memenuhi syarat. Maka pihaknya telah mengantisipasi, dukungan KTP pengganti.

BACA JUGA:Verifikasi Faktual Balon Gubernur Perseorangan Tuntas, Masih Ada Waktu tapi Dempo-Bang Ken Harus Kerja Keras

"Sejak awal kami sudah memprediksi, dalam proses verifikasi pasti ditemukan ada yang error. Baik itu salah input data maupun ketidaksengajaan lain. Padahal masyarakat yang memberikan KTP itu benar-benar memberikan dukungan. Jadi kita sudah antisipasi untuk menyiapkan KTP dukungan cadangan, untuk digunakan pada proses verfak," tambah Miftahul.

BACA JUGA:Viral Kasus Mahasiswa KKN Pergi dari Desa, Begini Tanggapan Rektor UIN Fatmawati Sukarno

Meski demikian, Dempo-Bang Ken, menurut Miftahul berterima kasih kepada semua tim dari berbagai elemen yang telah mengawal proses Verfak secara langsung di lapangan. Terutama  kepada ratusan ribu pendukung yang bersedia meluangkan waktu untuk mengikuti proses Verfak.

BACA JUGA:Fakta Baru Tragedi Berdarah Ibu dan Anak di Kepahiang, Ada Pesan WA Korban kepada Suami, Isinya Bikin Kaget

"Kami terimakasih kepada tim yang telah mengawal proses Verfak hingga berjalan lancar. Kemudian yang utama kepada pendukungan telah memberikan KTP dan bersedia meluangkan waktu ikut Verfak," ungkap Miftahul.

 

Siska Harliana

Kategori :