NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Redmi Pad Pro Vs Redmi Pad SE 4G, berikut perbandingan spesifikasi dan harga terbarunya.
Redmi Pad Pro dan Redmi Pad SE 4G merupakan lini tablet terbaru Xiaomi yang membawa berbagai fitur menarik.
Redmi Pad Pro baru-baru ini diperkenalkan Xiaomi di pasar Indonesia, sementara Redmi Pad SE 4G baru saja diluncurkan Xiaomi di India.
BACA JUGA:Butuh Modal Usaha? Pegadaian Berikan Pinjaman Rp2,5 Juta Tanpa Bunga, Ini Syaratnya
Bagi kalian yang sedang mencari tablet yang mampu menunjang kebutuhan sehari-hari, berikut kami ulas perbandingan spesifikasi dan harga terbaru Redmi Pad Pro Vs Redmi Pad SE 4G.
Redmi Pad Pro
Spesifikasi Redmi Pad Pro menawarkan System-on-Chip (SoC) Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2 yang bertenaga dengan kecepatan clock puncak mencapai 2,4 GHz.
Chipset di atas didukung dengan RAM LPDDR4X 8 GB serta kapasitas penyimpanan internal (storage) UFS 2.2 256 GB.
BACA JUGA:Cara Mudah Mengobati Orang Kesurupan Menurut Islam, Cukup Bacakan Doa Ini
Selain itu, kapasitas penyimpanannya dapat diperluas dengan menggunakan fitur slot microSD hingga 1 TB.
Redmi Pad Pro menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang didukung dengan tampilan antarmuka (UI) HyperOS terbaru dari Xiaomi.
Untuk layarnya, Redmi Pad Pro menampilkan layar besar LCD berukuran 12,1 inci dengan resolusi 2,5K (2560 x 1600 piksel), kecepatan refresh rate 120 Hz untuk tampilan visual yang responsif, kerapatan piksel 249 ppi, rasio 16:10, dukungan 68,7 miliar warna dan tingkat kecerahan maksimal (brightness) mencapai 600 nits.
Selain itu, layar tersebut juga didukung dengan fitur peredupan DC, Dolby Vision untuk tampilan yang lebih jernih dan sudah dilapisi dengan pelindung layar Corning Gorilla Glass 3 untuk perlindungan dari goresan dan benturan kecil.
BACA JUGA:Fakta Menarik Ayam Cemani, Harganya yang Mahal hingga Kerap Dikaitkan untuk Pengobatan
Kombinasi di atas mampu menghadirkan performa tinggi dan ditunjang dengan tampilan visual yang mampu memenuhi aktivitas penggunanya, mulai dari menjalankan berbagai aplikasi, browsing, multitasking maupun bermain game.