Cara Buat Akun CPNS 2024
Proses pendaftaran untuk CPNS dan PPPK 2024 yang rencananya akan dibuka bulan Agustus ini dipastikan dilakukan secara online dengan mengakses laman SSCASN BKN di sscasn.bkn.go.id.
Tahapan pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 ini penting. Oleh karenanya, calon pelamar yang belum memiliki akun SSCASN, harus mempersiapkan diri dengan membuat akun terlebih dahulu.
Berikut langkah-langkah yang perlu diikuti dalam membuat akun SSCASN:
1. Akses laman sscasn.bkn.go.id.
2. Pilih menu “Buat Akun”, maka akan muncul tampilan “Langkah 1: Pengecekan Identitas”.
3. Kemudian, masukkan sesuai KTP data-data berikut: Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga, Nama Lengkap, Tempat Lahir, dan Tanggal Lahir
4. Ketikkan Nomor Handphone dan Email Pribadi yang aktif
5. Masukkan kode CAPTCHA
6. Selanjutnya, klik “Lanjutkan”
7. Setelah klik “Lanjutkan” akan muncul tampilan “Langkah 2: Lengkapi Data”
8. Untuk melengkapi data ini, masukkan e-mail, nama tanpa gelar (sesuai Ijazah), tempat lahir (sesuai KTP), Kab/Kota lahir (sesuai Ijazah), dan Tanggal lahir (sesuai Ijazah).
9. Pilih “Jenis Kelamin”
10. Unggah foto scan KTP
BACA JUGA:Tega, Ibu Banting Bayi Kandungnya hingga Tewas, Polisi Ungkap Identitas Pelaku
11. Unggah swafoto sesuai dengan ketentuan