Hari Ini, Pendaftaran CPNS 2024 Mulai Dibuka, Ini Link Buat Akun SSCASN

Selasa 20-08-2024,09:10 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

BACA JUGA:Cara Mudah Buat Akun SSCASN pada Tes CPNS 2024, Ini Link Resmi Pendaftaran CPNS 2024

Rincian Formasi CPNS 2024 Setiap Instansi

Sejumlah instansi telah mengumumkan jumlah total formasi yang dibuka pada seleksi CPNS 2024. Berikut rincian formasi CPNS dan PPPK 2024 yang dibuka dikutip dari laman resmi masing-masing instansi:

1. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek)
Kemendikbud Ristek membuka formasi sebanyak 40.541 untuk CASN tahun 2024 ini. Formasi tersebut meliputi CPNS dan PPPK. Berikut rincian formasi Kemendikbud Ristek CASN 2024:

- CPNS: 15.462 formasi

- PPPK: 25.079 formasi

BACA JUGA:Jangan Khawatir, Begini Cara Bayar Pajak Tanpa BPKB, Cek Syaratnya

2. Kementerian Agama (Kemenag)

Kemenag juga sudah mengumumkan pembukaan formasi sebanyak 110.553 untuk calon ASN.
Formasi tersebut untuk memenuhi kebutuhan guru madrasah, guru Sekolah Menengah Teologi Kristen, Sekolah Menengah Atas Katolik, dosen perguruan tinggi keagamaan negeri, penyuluh agama, penghulu, talenta digital, dan penempatan di IKN. Berikut rincian formasi Kemenag CASN 2024:

- CPNS: 20.772 formasi

- PPPK: 89.781 formasi

3. Kementerian Kesehatan (Kemenkes)

Kemenkes telah mendapat persetujuan dari Kementerian PANRB untuk formasi ASN sebanyak 23.200. Berikut rincian formasi CASN 2024:
- CPNS: 8.607 formasi
- PPPK: 14.593 formasi

BACA JUGA:Rincian Nilai Ambang Batas pada Tes CPNS 2024, Kesempatan Emas Menjadi PNS Tahun 2024

4. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Formasi CASN 2024 di Kementerian Perhubungan sebanyak 118.017 formasi. Sejumlah formasi tersebut terdiri atas 1.391 formasi CPNS dan 16.626 formasi PPPK. Berikut rinciannya:
- CPNS Tenaga Teknis: 1.385 formasi
- CPNS Tenaga Kesehatan: 6 formasi
- PPPK Tenaga Teknis: 16.543 formasi
- PPPK Tenaga Kesehatan: 83 formasi

Kategori :