Kemensos Buka Rekrutmen 40.839 Formasi CASN 2024, Ini Rincian dan Syarat Daftarnya

Selasa 20-08-2024,20:10 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Purnama Sakti

3. Masuk menggunakan NIK sebagai username dan password yang digunakan saat pendaftaran akun.

4. Lengkapi biodata diri dan pilih formasi yang diinginkan.

5. Unggah dokumen sesuai dengan persyaratan yang ditentukan.

6. Lakukan verifikasi dokumen.

7. Cetak kartu ujian jika dinyatakan lulus administrasi.

BACA JUGA:Nokia X200 Pro 2024, Inovasi Terbaru Bidang Fotografi Mobile! Cek Spesifikasinya di Sini

Pendaftar juga perlu memantau secara berkala informasi terbaru mengenai proses pendaftaran melalui laman resmi dan media sosial resmi instansi terkait. 

Dengan informasi ini, diharapkan para calon peserta seleksi CPNS Kemensos 2024 dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti proses seleksi.

Tips Sukses Seleksi CPNS 2024

1. Pahami jadwal dan persyaratan

Pastikan Anda mengetahui jadwal lengkap seleksi dan persyaratan administrasi yang harus dipenuhi. Kunjungi situs resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) atau situs pemerintah terkait untuk informasi terbaru

2. Persiapkan dokumen dengan teliti

Siapkan dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, ijazah, dan transkrip nilai dan dokumen lain yang dibutuhkan sesuai dengan ketentuan yang tertera. Pastikan semua dokumen sesuai dengan format yang ditentukan.

BACA JUGA:Viral di Media Sosial, Begini Nasib Pelaku Pencekik dan Banting Pacar di Lift

3. Latihan soal secara rutin dan maksimal

Untuk menghadapi tes tertulis, lakukan latihan soal secara rutin. Fokus pada materi yang sering muncul dalam seleksi CPNS seperti pengetahuan umum, wawasan kebangsaan, dan kemampuan verbal.

Kategori :