SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia, usai mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas jalan lintas Bengkulu-Seluma, pada Sabtu malam (31/8/2024) sekitar pukul 19.30 WIB.
Kecelakaan ini terjadi di Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Sukaraja Kabupaten Seluma.
BACA JUGA:Selain Mesin Mati Mendadak, Ini Penyebab Mobil Tertabrak Kereta Api di Rejang Lebong
Dalam Laka lantas maut tersebut, mengakibatkan pengendara sepeda motor jenis Honda Scoopy bernomor polisi BD-2381-PZ yang dikendarai oleh Revan Dika Angara (28) warga Desa Lubuk Sahung Kecamatan Sukaraja meninggal dunia.
Nyawa korban tak terselamatkan, setelah mengalami cedera serius di kepala bagian belakang.
BACA JUGA:Disangka Pelaku Curanmor, Pria Asal Kepahiang Nyaris Dihajar Massa
"Untuk pengendara sepeda motor meninggal dunia akibat cedera di kepala setelah mengalami laka lantas," terang Kasat Lantas, Iptu. Gema Pipi Arizon, didampingi Kanit Laka, Bripka. Robet Iswahyudi.
Kronologis kejadian bermula saat mobil Pick Up merek DFSK warna hitam bernomor polisi BD-9865-PC yang dikemudikan oleh Kurniawan Eko Saputra (26) warga Desa Talang Alai, Kecamatan Air Periukan melaju dari arah Kota Bengkulu menuju ke arah Tais.
BACA JUGA:Kereta Api Tabrak Mobil Berisikan 15 Orang di Rejang Lebong, 1 Meninggal Dunia
Sedangkan pengendara sepeda motor Honda Scoopy BD-2381-PZ yakni Revan Dika Angara ketika itu berboncengan dengan Tendi Yulianto (30) warga Kelurahan Sukaraja, dari arah Tais menuju ke Kota Bengkulu.
Diduga ban slip saat menikung dalam kondisi cuaca hujan, membuat sepeda motor korban tergelincir ke aspal, dan korban terhempas ke kanan badan jalan.
Kemudian saat bersamaan muncul mobil pick up dari arah berlawanan yang tak mampu menghindari korban yang terjatuh di aspal dan terjadilah kecelakaan tersebut.
BACA JUGA:Pilkada Semakin Hangat, Pesan Sekda Lebong ASN Harus Merdeka