Perbandingan Spesifikasi dan Harga Redmi Note 13 5G Vs Realme 13+ 5G, Sebaiknya Pilih yang Mana?

Rabu 04-09-2024,05:31 WIB
Reporter : Redha Medi Saputra
Editor : Purnama Sakti

BACA JUGA:POCO C65 vs Realme Note 60, Kamu Lebih Suka yang Mana? Ini Perbandingannya

Sementara untuk pilihan konektivitasnya, Hp ini didukung dengan fitur NFC, konektivitas 5G, Wi-Fi 802.11/a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.1, GPS, GLONASS, GALILEO, BDS dan infrared.

Redmi Note 13 5G mengusung desain dengan bingkai frame berbahan dari material plastik dan pada bagian belakangnya juga dibalut dengan bahan bermaterial yang sama.

Di atas kertas, Redmi Note 13 5G memiliki dimensi dengan ukuran 161,1 mm x 75 mm x 7,6 mm dan bobot sekitar 174,5 gram.

Hal tersebut menjadikannya nyaman untuk digenggam dan dibawa beraktivitas ke mana saja.

Redmi Note 13 5G tersedia dalam empat pilihan warna yang menarik, yakni Graphite Black (Stealthy Black), Arctic White, Ocean Teal dan Prism Gold.

BACA JUGA:Realme Note 60 vs Redmi 13C, Mana yang Dipilih? Berikut Perbandingannya

Untuk harga, dilansir dari laman inet.detik.com, harga terbaru Hp Redmi Note 13 5G varian (8GB+256GB) dibanderol dengan harga Rp. 2.799.000.

Realme 13+ 5G

Spesifikasi Realme 13+ 5G diotaki dengan chipset Dimensity 6300 yang didukung dengan RAM 12 GB yang dapat ditambah menggunakan fitur virtual RAM dan kapasitas penyimpanan hingga 256 GB.

Hp ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) Realme UI 4.0, serta dilengkapi dengan sistem pendingin Vapor Chamber baja tahan karat untuk pembuangan panas yang optimal.

Realme 13+ 5G juga didukung dengan berbagai fitur kecerdasan buatan (AI), seperti smart shot, smartloop, gaming network dan lainnya.

BACA JUGA:Realme Note 60, Hp Tangguh dengan Berbagai Fitur Unggulan

Sektor fotografi, Realme 13+ 5G hadir dengan kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP Sony LYT-600 yang didukung dengan teknologi Optical Image Stabilization (OIS), kamera ultrawide 8 MP dan kamera potret 2 MP.

Pada sisi depan, Hp ini disematkan kamera depan beresolusi 16 MP untuk menunjang aktivitas swafoto.

Realme 13+ 5G memiliki layar AMOLED berukuran 6,72 inci dengan resolusi Full HD Plus dan kecepatan refresh rate 120 Hz.

Kategori :