Dikutip dari, berikut ini penjelasan tiga skenario Timnas Indonesia agar bisa lolos Piala Dunia 2026:
1. Jadi juara atau runner-up grup C
Timnas Indonesia bisa lolos Piala Dunia 2026 dengan menjadi juara atau runner-up grup C.
Indonesia akan melakoni 10 pertandingan di Grup C dengan masing-masing lima laga kandang dan lima laga tandang.
Negara yang menjadi juara dan runner-up di masing-masing grup, bisa langsung lolos ke Piala Dunia 2026.
2. Putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Jika Indonesia belum mampu meraih juara atau runner-up grup, masih ada kesempatan selanjutnya lolos Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Ini Prediksi Susunan Pemain
Syaratnya Timnas Indonesia harus bisa menempati posisi ketiga atau keempat di Grup C. Sebab posisi ketiga dan keempat dari masing-masing grup akan kembali menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ronde keempat.
Di ronde keempat ini sebanyak enam negara akan dibagi menjadi dua grup dengan berisi masing-masing tiga tim.
Juara grup pada putaran keempat ini, bisa langsung lolos Piala Dunia 2026.
3. Playoff konfederasi benua
Skenario berikutnya jika Timnas Indonesia gagal mendapatkan tiket di putaran ketiga dan keempat kualifikasi adalah wajib lolos babak play-off.
Putaran kelima kualifikasi akan mempertemukan dua tim yang finis sebagai runner-up grup di putaran keempat kualifikasi.
Artinya, Indonesia harus menjadi peringkat kedua grup di putaran empat.