BACA JUGA:Waspada Penipuan Modus Lowongan Kerja, Seperti Contoh Loker PT Djarum 2024, Cek Fakta Kebenarannya
11. Kemampuan Kerja
Pelamar harus mampu bekerja sama dalam tim serta dapat bekerja secara mandiri. Selain itu, pelamar harus bersedia menandatangani kontrak kerja selama dua tahun dengan masa percobaan selama tiga bulan.
Dokumen yang Diperlukan
Untuk melamar posisi ini, pelamar harus mengumpulkan dan mengunggah sejumlah dokumen yang diperlukan sebagai berikut:
1. Surat Lamaran
Surat lamaran harus ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Surat ini harus mengungkapkan minat pelamar terhadap posisi yang ditawarkan serta kualifikasi yang dimiliki.
2. Daftar Riwayat Hidup/CV
CV harus mencantumkan alamat email dan nomor handphone pelamar. Ini penting untuk memudahkan komunikasi selama proses seleksi.
3. SIM Belanda
Salinan SIM Belanda yang masih berlaku perlu disertakan untuk membuktikan kemampuan mengemudi.
4. Passport/ID
Salinan passport atau ID yang masih berlaku diperlukan sebagai bukti identitas.
5. Dokumen Izin Tinggal dan Izin Bekerja
Salinan dokumen izin tinggal dan izin bekerja yang masih berlaku harus disertakan untuk memastikan legalitas status pelamar di Belanda.