SUV Terlaris Nomor 2 Kalahkan Fortuner dan Pajero, Simak Simulasi Kredit Daihatsu Terios 2024

Kamis 19-09-2024,17:29 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

Sementara itu, Daihatsu Terios menjadi salah satu mobil SUV yang cukup diminati karena dibekali dengan fitur-fitur canggih dan modern.

Pastinya mobil ini memiliki sejumlah spesifikasi dan kelebihan yang membuatnya semakin banyak diminati hingga saat ini.

Spesifikasi

Berikut adalah spesifikasi utama dari Daihatsu Terios 2024:

1. Mesin: 1.496 cc, 4-silinder, DOHC Dual VVT-i

2. Tenaga Maksimum: 104 PS pada 6.000 rpm

3. Torsi Maksimum: 13,9 kg.m pada 4.200 rpm

4. Transmisi: Manual 5-percepatan dan Otomatis 4-percepatan

BACA JUGA:Simulasi Kredit Toyota Agya DP Rp 10 Jutaan, Segini Cicilan Per Bulannya

Adapun beberapa kelebihan dari Daihatsu Terios agar bisa menjadi bahan pertimbangan kamu untuk meminangnya:

1. Desain Lebih Sporty

Desain mobil Daihatsu Terios memang terlihat sangat sporty dan modern, terutama pada bagian grill depan yang besar dan lampu depan yang tajam, sehingga memberikan kesan tangguh dan gagah. 

Terios juga memiliki dimensi yang compact, sehingga memudahkan dalam bermanuver di perkotaan.

Tidak hanya itu, ground clearance Terios yang tinggi juga memungkinkan mobil ini melewati berbagai jenis medan seperti jalan berlubang, tanjakan, dan berbagai jenis medan off-road dengan mudah. 

Memiliki desain yang gagah dan kemampuan melewati berbagai jenis medan membuat Daihatsu Terios menjadi mobil SUV yang cocok digunakan untuk berbagai macam aktivitas seperti bepergian ke kantor, berkendara di perkotaan, maupun perjalanan jauh di luar kota.

BACA JUGA:Simulasi Kredit Hilux Double Cabin 4x4, Cicilan Mulai dari Rp 10 Jutaan, Berapa Uang Mukanya?

Kategori :