Bernadya Galau! Merasa jadi Korban Pelecehan Seksual Verbal, kok Bisa?

Sabtu 28-09-2024,06:33 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Purnama Sakti

Seseorang mungkin selalu berusaha keras mempertahankan sebuah hubungan meskipun tak ada timbal balik apapun dari pasangannya. Lama-lama, orang tersebut berpikir untuk mengakhiri hubungannya yang semakin toxic dan merugikan dirinya sendiri. 

Lirik lagu Lama-Lama seperti menggambarkan perjuangan dalam hubungan yang membuat lelah hingga akhirnya harus berakhir sia-sia.

Kata Mereka Ini Berlebihan (2024)

Dirilis pada Februari 2024, lagu Bernadya berjudul Kata Mereka Ini Berlebihan juga termasuk salah satu lagu terbaik yang populer didengarkan hingga masuk Daily Viral Songs Indonesia di Spotify sejak 19 Februari. 

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Populer di Provinsi Jambi, Cocok untuk Mengisi Waktu Libur

Kata Mereka Ini Berlebihan adalah bagian dari album terbaru Bernadya bertajuk “Sialnya, Hidup Harus Terus Berjalan”. Tentunya makna di balik lirik lagu Kata Mereka Ini Berlebihan juga sangat menarik.

Termasuk fase pertama dari tiga fase patah hati, Kata Mereka Ini Berlebihan menyampaikan ekspresi bingung dari seseorang yang selalu berjuang sendiri dalam sebuah hubungan. Ia senantiasa menjadi seseorang yang sempurna di mata kekasihnya. Sayangnya, “Namun tampaknya sempurna tak cukup, Bagimu”.

Itulah beberapa lagu Bernadya yang cukup popular dikalangan anak muda. Apakah kamu salah satu penggemarnya?

 

Putri Nurhidayati

Kategori :