NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Review Amazfit GTS 3, smartwatch premium dengan harga terjangkau.
Penggunaan smartwatch saat ini sudah semakin populer dengan hadirnya berbagai kecanggihan yang dimilikinya.
Kali ini kami akan membahas salah satu smartwatch dari Amazfit, yakni Amazfit GTS 3.
BACA JUGA:Kapan Piala Asia U-20 2025 Dimulai? Timnas Garuda Muda Lolos, Jadi Juara Grub di Ajang Kualifikasi
Amazfit merupakan perusahaan teknologi yang telah menghadirkan berbagai perangkat dengan harga yang lebih terjangkau, namun tetap mempertahankan berbagai fitur utama.
Bagi konsumen yang menginginkan smartwatch premium dengan harga yang lebih terjangkau, maka Amazfit GTS 3 tentu menjadi salah satu pilihan yang menarik.
Smartwatch ini dikenal mampu meningkatkan kesehatan dan gaya hidup penggunanya, serta dirancang dengan desain yang menarik.
BACA JUGA:Sah Jadi WNI, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Siap Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Erick Thohir
Berbagai fitur kesehatan dan kebugaran yang canggih turut disematkan ke dalam jam tangan pintar ini.
Selain itu, desainnya yang ramping dan bergaya tentu menjadi nilai tambah bagi konsumen yang menginginkannya.
Review Amazfit GTS 3
Amazfit GTS 3 mengusung desain kotak bersudut rounded yang memberikan tampilan segar dan stylish.
Dengan bobot hanya 24,4 gram dan ketebalan 8,8 mm, menjadikannya terlihat impresi saat pertama kali dikenakan.
Kesan minimalis juga hadir berkat warna hitam pekat dan bodi yang dibangun dengan bahan alumium alloy berkualitas tinggi yang kokoh, serta dilengkapi dengan strap dari bahan silikon.
BACA JUGA:Bocoran Drawing Piala Asia U20 2025, Timnas Indonesia Berpotensi Ada di Grup Berat
Strap ini cukup nyaman dan ringan digunakan saat beraktivitas dalam berbagai kondisi.