Usai ‘Dirampok’ Wasit, Ini Update Ranking FIFA Indonesia Usai Imbang Lawan Bahrain 2-2

Jumat 11-10-2024,13:16 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Septi Widiyarti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Usai ‘dirampok’ wasit, ini update ranking FIFA Indonesia usai imbang lawan Bahrain 2-2.

Hasil imbang yang didapatkan Timnas Indonesia melawan Bahrain dengan skor 2-2 dalam pertandingan grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (11/10/2024), menjadi topik hangat yang dibicarakan.

BACA JUGA:Kenali, 8 Penyebab Anak Speech Delay, Begini Cara Pencegahannya

Bukan hanya soal hasil pertandingan, tetapi juga dampaknya terhadap ranking FIFA Timnas Indonesia yang saat ini berada di peringkat 129.

Banyak pihak berharap, termasuk para suporter, bahwa hasil tersebut tidak akan memengaruhi posisi Timnas Indonesia secara signifikan di ranking FIFA, meski kenyataannya harapan tersebut harus sedikit tertunda.

BACA JUGA:Jangan Sembarang Renovasi, Ini Larangan Renovasi Rumah Subsidi, Bantuannya Bisa Dicabut!

Jalannya Pertandingan yang Dramatis

Pertandingan ini diawali dengan tantangan berat bagi Timnas Indonesia. Di menit ke-15, Bahrain unggul lebih dulu lewat tendangan bebas Mohamed Marhoon.

Tendangan Marhoon yang sempat membentur mistar gawang sebelum akhirnya masuk, membuat kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, tidak mampu berbuat banyak untuk menghalau bola.

Meski tertinggal, Timnas Indonesia menunjukkan semangat juang yang luar biasa. Mereka berhasil menyamakan kedudukan di waktu tambahan babak pertama (45+3’) berkat gol Ragnar Oratmangoen.

BACA JUGA:Daftar HP Terbaru 2024 Harga Rp 1 Jutaan RAM 8GB, Yakin Nggak Tertarik?

Gol ini tercipta melalui skema yang melibatkan Ivar Jenner dan Mees Hilgers sebelum akhirnya Oratmangoen mencatatkan namanya di papan skor. Gol ini menjadi penyemangat bagi Tim Garuda yang berhasil menutup babak pertama dengan skor 1-1.

Memasuki babak kedua, Indonesia justru berbalik unggul melalui gol Rafael Struick pada menit ke-74. Struick, yang baru berusia 21 tahun, mencetak gol indah dengan sepakan plesing yang mengarah ke pojok kiri gawang Bahrain.

Gol ini sekaligus menjadi catatan perdana Struick di level senior bersama Timnas Indonesia, yang tentu saja menjadi momen membanggakan.

BACA JUGA:Catat! Ini Syarat Lengkap Pengajuan KAR BTN agar Lansung di ACC

Namun, di penghujung pertandingan, tepatnya pada masa injury time, Mohamed Marhoon kembali menjadi mimpi buruk bagi Timnas Indonesia.

Kategori :