5 Jenis Santet Paling Mematikan Suku Dayak, Cukup dengan Jari Telunjuk Korban Bisa Terluka

Senin 18-11-2024,16:47 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

Santet panah terong dikenal sangat mematikan. Sang empunya ilmu akan memanfaatkan media berupa terong susu yang hanya bisa temukan di Kalimantan.
Nantinya, terong tersebut akan ditusuk dengan panah yang diambil dari pohon beringin yang dikenal sangat angker. Efek santet ini akan membuat korban merasakan sakit berupa bisul di kepalanya. Jika terong membusuk dan rusak, hal tersebut diikuti dengan pecahnya bisul penderita yang bisa menyebabkan kematian.

Itulah tadi jenis santet paling mematikan di suku dayak yang perlu diwaspadai. Sementara itu, untuk melindungi diri dari hal tersebut, yuk simak cara mengakalnya di bawah ini.

BACA JUGA:Defisit Rp 67 Miliar, Pemkab dan DPRD Seluma Rasionalisasi RAPBD 2025

Cara Menangkal Santet Menurut Islam

Ada banyak cara yang bisa dilakukan umat Muslim untuk menangkal santet maupun gangguan makhluk gaib lainnya. Empat cara di antaranya adalah:

1. Menghidupkan Rumah dengan Memperbanyak Membaca Al-Quran

Membaca Al-Quran di rumah dapat memberikan ketenangan sekaligus perlindungan bagi penghuninya, termasuk dari santet dan gangguan gaib lainnya. Sebagaimana firman Allah SWT dalam Al-Quran surat Al-Isra’ ayat 82.

وَنُنَزِّلُ مِنَ الْقُرْاٰنِ مَا هُوَ شِفَاۤءٌ وَّرَحْمَةٌ لِّلْمُؤْمِنِيْنَۙ وَلَا يَزِيْدُ الظّٰلِمِيْنَ اِلَّا خَسَارًا

Artinya: Dan Kami turunkan dari Al-Qur'an (sesuatu) yang menjadi penawar dan rahmat bagi orang yang beriman, sedangkan bagi orang yang zalim (Al-Qur'an itu) hanya akan menambah kerugian.

2. Membaca Ayat Kursi

Mengamalkan ayat kursi akan menghadirkan banyak manfaat, termasuk untuk menangkal santet. Mengutip buku Allah The Center of Life oleh Haryanto, bahkan menyebut ayat kursi bisa jadi penangkal kesurupan, santet, sirih, dan pelet.

Membaca ayat kursi bisa dilakukan kapan saja, baik pagi maupun malam hari. Bacaan ini juga bisa diamalkan sebagai doa rutin setelah sholat dan sebelum tidur agar selalu mendapat perlindungan-Nya.

3. Membaca Bacaan yang Mengandung Ayat Al-Baqarah

Mengutip laman hadithprophet, Abu Huraira berkata bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda, ”Janganlah jadikan rumah kalian seperti kuburan karena setan itu lari dari rumah yang didalamnya dibacakan surat Al-Baqarah.” (HR. Muslim)

Dalam buku Allah The Center of Life juga dituliskan bahwa kandungan ayat Al-Baqarah bisa mengobati gangguan jin dan setan.

Tafsir Ibnu Katsir disebutkan menjelaskan bahwa ayat-ayat yang dimaksud itu adalah 10 ayat surat Al-Baqarah, yaitu empat ayat awal surat, ayat kursi dan dua ayat sesudahnya, dan tiga ayat terakhir. Apabila seseorang membaca ayat-ayat tersebut di malam hari, maka setan tidak akan masuk ke rumahnya.

Kategori :