3. Perlindungan Keluarga
Kejadian yang tidak diinginkan bisa terjadi kepada siapapun, dimanapun, dan kapanpun. Kepemilikan asuransi jiwa akan sangat membantu Anda untuk mengantisipasi jika seandainya hal itu terjadi.
BACA JUGA:Bulan Mei Lima Shio Ini Diramalkan Banjir Rezeki
Mengapa perlu asuransi jiwa? Asuransi jiwa merupakan asuransi yang dibayarkan perusahaan asuransi kepada pemegang asuransi jika terkena dampak kerugian tak terduga seperti kematian, cacat total, dan keadaan tidak produktif (terlalu tua) sehingga mengakibatkan hilangnya sumber penghasilan.
Jika Anda merupakan seorang kepala keluarga dan seandainya terjadi hal yang tidak terduga kepada Anda, memiliki asuransi jiwa akan memberikan perlindungan finansial bagi keluarga yang Anda ditinggalkan.
4. Proteksi Investasi
Investasi merupakan hal yang tentunya sudah tidak awam lagi bagi kita semua. Investasi ini dapat berupa investasi properti, saham, emas, reksadana, obligasi dan lain sebagainya.
Bagi Anda yang tertarik melakukan investasi, asuransi merupakan hal yang wajib Anda miliki. Mengapa dalam program investasi dibutuhkan asuransi?
Dalam investasi, timbulnya resiko-resiko merupakan hal yang sangat mungkin terjadi. Jika Anda ingin memiliki proteksi lebih terhadap investasi Anda, sangat disarankan untuk Anda memiliki asuransi investasi.
Selain itu, jika Anda memiliki investasi yang tergolong beresiko tinggi, asuransi investasi ini tentunya akan memberikan Anda perlindungan dari kerugian jika hal itu sampai terjadi.