
BACA JUGA:Jelang Pergantian Tahun, Ketua Komisi II DPRD Kota Sampaikan Pesan Penting
Keunggulan SMA Kemala Taruna Bhayangkara
Berikut keunggulan SMA Kemala Taruna Bhayangkara:
1. Sekolah menerapkan kurikulum unggulan
SMA ini menerapkan kurikulum International Baccalaureate (IB). Dengan kurikulum ini, siswa akan belajar dengan taraf internasional. Sekolah menawarkan fokus pembelajaran pada pengembangan teknologi yang didukung dengan kualitas pengajar.
Tak hanya itu, sekolah dilengkapi berbagai fasilitas yang dapat mendukung pembelajaran.
BACA JUGA:4 Smartphone Terbaik dan Terlaris di Tahun 2024, Apakah Hp Kamu Termasuk Diantaranya?
2. Lulus bisa masuk Akpol dan kampus terbaik di dunia
Lulusan dari SMA Kemala Taruna Bhayangkara diprioritaskan untuk masuk Akademi Kepolisian (Akpol) dan sekolah ikatan dinas lainnya. Kursus online terbaik.
Selain itu, lulusan dari sekolah ini disiapkan untuk tembus ke perguruan tinggi terbaik yang ada di dunia.
Bahkan, pihak sekolah menargetkan lulusan bisa masuk 100 perguruan tinggi terbaik di dunia.
Sekolah ini menonjolkan kebhayangkaraan sebagai identitas utamanya. Jadi, lulusan ini berkesempatan masuk Akpol dan setelah itu menjadi bagian dari Kepolisian Republik Indonesia.
Itulah informasi terkait pembukaan SMA Kemala Taruna Bhayangkara 2025, semoga bermanfaat, ya!
Putri Nurhidayati