BENGKULU, RBTVDISWAY.ID - Air mancur di kawasan bundaran Fatmawati sempat didapati dalam kondisi tidak menyala. Hal itu pun menuai komentar masyarakat, sebab air mancur beberapa waktu lalu sudah diperbaiki.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu Hendri Kurniawan mengatakan, air mancur memang sengaja dimatikan di jam tertentu, untuk merawat kondisi mesin serta menjaga kondisi air yang mengalami penyusutan di musim panas.
Dikatakan Hendri, karena kondisi cuaca yang sangat panas, debit air di kawasan bundaran Fatmawati kerap mengalami pengurangan dan penyusutan air. Karenanya, air mancur hanya dinyalakan dari pukul 6 pagi hingga 11 malam setiap harinya.
Dengan mengatur jam operasional air mancur, membuat mesin air menjadi awet dan tidak mudah rusak. Karena saat ini ada 2 mesin air yang dimiliki Pemkot untuk air mancur di kawasan patung Ibu Fatmawati.
Verdi Dwiansyah