“Menurutmu apa yang akan dilakukan Raja kepadaku," tanya Abu Nawas.
"Pasti kau akan dihukum berat." tegas istri Abu Nawas.
"Gawat, aku akan mengerahkan ilmu yang kusimpan." imbuh Abu Nawas.
Abu Nawas masuk ke dalam, ia mengambil air wudhu lalu mendirikan sholat dua rakaat. Lalu berpesan kepada istrinya apa yang harus dikatakan bila Baginda datang.
Tidak berapa lama kemudian tetangga Abu Nawas geger, karena istri Abu Nawas menjerit-jerit.
"Ada apa?" tanya tetangga Abu Nawas sambil tergopoh-gopoh.
“Huuuuuu...suamiku mati....!" ujar istri Abu Nawas.
BACA JUGA:Akhirnya Menteri yang Zalim Itu Tidak Berkutik di Tangan Abu Nawas