Huawei Watch Fit 4 Pro, Desain Mirip Apple Watch tapi Fitur Lebih Gahar

Sabtu 19-07-2025,21:35 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Agus Faizar

BACA JUGA:Vivo Y19s GT 5G Vs Oppo A5 5G, Mana yang Kamu Pilih, Intip Perbandingannya

Untuk urusan GPS, Huawei menggunakan Sunflower Positioning System yang terhubung ke 5 satelit global, menghasilkan tracking yang sangat akurat.

Hal ini cocok untuk pengguna yang sering berlari outdoor, naik gunung, atau sekadar mencari nasi padang menggunakan Maps.

Daya tahan baterainya juga luar biasa, dengan penggunaan normal seperti notifikasi aktif, sleep tracking, dan olahraga sesekali, baterainya bisa tahan hingga 10 hari. 

BACA JUGA:Vivo Y19s GT 5G Vs Vivo Y29t 5G, 2 HP yang Menarik dan Segudang Keunggulan

Sementara jika digunakan intens dengan GPS dan workout harian, mampu bertahan hingga 7 hari. Pengisian dayanya pun cepat, hanya membutuhkan 10 menit untuk penggunaan selama satu hari, mengalahkan banyak smartwatch lain dengan harga dua kali lipat.

Dalam hal konektivitas dan fitur harian, Huawei Watch Fit 4 Pro sudah dilengkapi Bluetooth 5.2, NFC untuk pembayaran, serta dapat dipasangkan dengan Android 8+ dan iOS 13+.

Fitur lainnya mencakup panggilan Bluetooth, remote shutter kamera, serta voice note yang bisa direkam langsung dari jam.

BACA JUGA:Xiaomi Smart Band 10 dan Xiaomi AI Glasses, Perpaduan Canggih Wearable Terbaru dengan Fitur Komplit

Dengan semua fitur tersebut, Huawei Watch Fit 4 Pro dibanderol dengan harga Rp 3.099.000–Rp 3.299.000 tergantung toko.

Jika dibandingkan dengan Apple Watch atau Galaxy Watch yang harganya bisa dua kali lipat, Huawei Watch Fit 4 Pro jelas memiliki value yang tinggi. 

Jam tangan ini bukan hanya untuk gaya semata, melainkan siap digunakan secara intens untuk pemakaian harian dengan serius.

BACA JUGA:Pilihan HP yang Cocok untuk OJOL, Spesifikasi Tinggi RAM 8GB dan Harga di Bawah Rp2 Juta

(Putri Nurhidayati)

Kategori :