Iklan dempo dalam berita

Rumah Terasa Sempit? Coba Lakukan Cara Ini agar Rumah Terlihat Luas

Rumah Terasa Sempit? Coba Lakukan Cara Ini agar Rumah Terlihat Luas

Tips agar rumah sempit terlihat lebih luas--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Membeli atau membangun rumah kecil sebetulnya tidak masalah apalagi untuk anak muda yang baru memulai keluarga atau tinggal sendiri, memiliki rumah kecil dengan sedikit ruangan tidak akan menjadi sebuah permasalahan.

 

Selain itu dengan kapasitas ruangan yang sangat terbatas, rumah kecil bisa terlihat besar, asalkan pemilik rumah cermat dan tahu bagaimana cara menata interior rumah kecil dengan tepat.

 

Untuk menjawab permasalahan mengenai rumah kecil, ini 10 trik memaksimalkan ruang dan lahan pada rumah kecil agar dapat terlihat lebih luas. Apa saja sih trik tersebut? Kamu penasaran? 

BACA JUGA:Jika Anda Seorang Pedagang atau Pebisnis, 13 Mimpi Berikut Pertanda untuk Usaha Anda

 

1. Warna Cerah untuk Dinding

Kamu pasti sudah sangat sering mendengar atau membaca tentang bagaimana warna cat rumah yang cerah membuat ruangan atau rumah kecil terkesan lebih luas dan lapang. 

 

Cara klasik ini bekerja dengan efektif. Para ahli arsitektur dan desain interior merekomendasikan cat berwarna putih dan warna cerah lainnya untuk diaplikasikan pada ruangan atau rumah kecil.

 

Dengan warna cerah, rumah kecil akan terasa lapang, segar, dan terang. Mengaplikasikan cat berwarna gelap pada ruangan akan membuat rumah kecil terlihat lebih nyaman, tetapi membuat rumah kecil semakin kecil. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: