Pelaku Curas Beraksi di 3 TKP, Rekan Pelaku Diburu
RbtvCamkoha - Kasat Reskrim Polres Bengkulu AKP. Welliwanto Malau membeberkan jika tersangka curas bernama Tarmizi warga Jalan Merapi Ujung Kelurahan Panorama yang sebelumnya ditangkap Macan Gading Polres Bengkulu sudah beraksi di tiga lokasi di Kota Bengkulu.
Dalam melancarkan aksinya ini, pelaku tak segan melukai korban dengan senjata tajam.
\"Tersangka sudah beraksi di tiga lokasi yang semuanya tindak pidana curas di Kota Bengkulu. Selain tersangka Tarmizi, masih ada satu orang lagi rekan pelaku yang saat ini masih buron berinisial D-I, sedangkan 4 pelaku yang sebelumnya terlibat curas di Jalan Flamboyan sudah diamankan,\" terang Kasat Reskrim Polres Bengkulu AKP Welliwanto Malau.
Ditambahkan Kasat, selain tersangka pihaknya turut mengamankan barang bukti tiga unit sepeda motor, dua unit handphone dan dua senjata tajam.
Ke depan untuk meminimalisir terjadinya curas di Kota Bengkulu, pihaknya terus mengimbau agar pengendara khususnya wanita tidak lalai dalam membawa barang.
Rendra Aditya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: