Tips Mengumpulkan Dana Pensiun agar Bahagia saat Tua dan Tidak Merepotkan Anak
Tips mengumpulkan dana pensiun--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Dana pensiun adalah dana penting yang harus disiapkan oleh semua orang, sama pentingnya dengan dana darurat serta dana untuk asuransi dan investasi. Sayangnya, banyak yang menyepelekan dana satu ini.
Alasannya pun beragam namun umumnya tidak dilakukan karena merasa masih berusia masih muda.
Padahal, justru karena masih berusia masih muda itulah Anda sebaiknya mempersiapkan dana pensiun. Akan lebih baik lagi kalau dana ini disiapkan sejak pertama kali mulai bekerja.
MENYIAPKAN DANA PENSIUN UNTUK HIDUP BEBERAPA TAHUN
Di Indonesia, orang disebut pensiunan ketika berusia maksimal 60 tahun. Sementara itu, usia rata-rata hidup orang di Indonesia dilaporkan mencapai usia 70 tahun.
BACA JUGA:Pahami, Begini Cara Mudah Cairkan Jaminan Hari Tua BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Harus Resign
Dengan mengacu pada data-data tersebut, kebanyakan orang hanya merencanakan dana pensiunnya untuk bertahan hidup hingga usia 70 tahun atau menyiapkan dana hanya untuk 10 tahun.
Di sinilah letak kesalahannya. Seandainya bukan 70 tahun, melainkan lebih, dari mana Anda bisa mendapatkan dana untuk memenuhi kebutuhan hidup nantinya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: