Iklan RBTV Dalam Berita

Curi Sawit PT. Bio Nusantara Teknologi, 4 Pelaku Diamankan

Curi Sawit PT. Bio Nusantara Teknologi, 4 Pelaku Diamankan

RbtvCamkoha - Empat pelaku pencurian buah sawit milik perusahaan PT Bio Nusantara Teknologi, berhasil diamankan Satreskrim Polres Bengkulu Tengah. Keempatnya yakni IE dan JR warga Bengkulu Tengah, serta MU dan BS warga Bengkulu Utara.

Kapolres Bengkulu Tengah AKBP Rido Purba melalui Kasatreskrim IPTU Donal Siantury menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan dari security PT Bio Nusantara yang sudah mengamankan empat pelaku pada Minggu (04/12) dinihari.

\"Keempat pelaku melakukan aksinya dengan menggunakan satu unit mobil grandmax pengangkut sawit. Berat buah sawit yang di dalam bak mobil, mencapai berat 60 kilogram,\" jelas Iptu Donal Siantury.

Mobil beserta buah sawit saat ini telah diamankan di Mako Polres Bengkulu Tengah, begitu juga keempat pelaku yang sudah mendekam di sel tahanan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Harri Sutriansyah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: