Peringati HUT ke-77, TNI Harus Beri Rasa Aman dan Nyaman ke Masyarakat
Upacara peringatan HUT TNI ke-77--
RbtvCamkoha - HUT TNI ke-77 diperingati dengan upacara yang dilaksanakan di Makodim 0408-BSK. Dalam kegiatan ini Dandim Letkol Infanteri Aswin Suladi menegaskan TNI harus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya Kabupaten Bengkulu Selatan.
Tak hanya itu, TNI juga diminta aktif dalam mengawasi seluruh persoalan yang terjadi di Bengkulu Selatan, karena selain menjaga stabilitas keamanan TNI khususnya Kodim 0408 BSK juga harus berperan di bidang Sosial.
"Prajurit sekalian kita harus tetap memberikan yang terbaik kepada masyarakat, karena tugas kita menjaga mereka," kata Dandim Letkol Infanteri Aswin Suladi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: